Rasulullah akan Menuntun Masuk Surga Jika Lakukan Amalan Singkat ini

- 25 April 2022, 11:50 WIB
Ustaz Khalid Basalamah mengungkapkan ada satu amalan singkat yang bisa dilakukan agar dituntun Rasulullah masuk surga Allah SWT.*
Ustaz Khalid Basalamah mengungkapkan ada satu amalan singkat yang bisa dilakukan agar dituntun Rasulullah masuk surga Allah SWT.* /YouTube Uztadz Khalid Basalamah

PR TASIKMALAYA - Semua orang memiliki keinginan untuk masuk surga.

Namun, tahukah Anda ada salah satu amalan paling singkat dilakukan agar Rasulullah turut serta menuntun kita masuk ke surga Allah SWT?

Menurut penjelasan Ustaz Khalid Basalamah, ada salah satu amalan paling singkat dilakukan agar masuk surga, namun butuh kekhusuan dalam melaksanakannya.

Lantas, amalan apa yang dimaksud Ustaz Khalid Basalamah ini?

Baca Juga: Tes Psikologi: Gunakan IQ untuk Temukan Burung Bangau pada Gambar Teka Teki Ini dalam 2 Detik

Yakni dzikir pendek yang dapat dilakukan setiap pagi sebelum beraktifitas.

Ustaz Khalid Basalamah pun mengutip sebuah hadits yang menjelaskan amalan ini.

Dengan sanada Hasan ligairihi, dari Al Munaiziri, seorang sahabat Rasulullah SAW ra ketika ia berada di Afrika, dia berkata:

“Aku mendengar Rasulullah SAW bersabda, barang siapa yang membaca di pagi hari Rodhitu billahi rabba, wa bil-islami dina, wa bi Muhammadin shallallahu ‘alaihi wa sallama nabiyyan wa rasula, maka aku akan menjadi penjamin untuknya, aku pasti menuntunmu atau memegang tangannya hingga aku memasukkannya ke dalam surga.”

Baca Juga: 10 Film Terbaik yang Dibintangi Johnny Depp, Salah Satunya Rango

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Portal Sulut


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x