Daftar Makanan yang Akan Ramai di Tahun 2022, Mulai dari Martabak Hingga Sate!

- 5 Januari 2022, 18:42 WIB
Berikut ini daftar makanan yang diprediksi akan ramai dan digandrungi di tahun 2022, mulai dari martabak hingga sate.*
Berikut ini daftar makanan yang diprediksi akan ramai dan digandrungi di tahun 2022, mulai dari martabak hingga sate.* /Pixabay/rikirisnandar

PR TASIKMALAYA – Tidak hanya busana dan kosmetik yang trennya berganti-ganti, ini juga berlaku untuk kategori makanan.

Setiap tahunnya selalu ada jenis makanan atau bumbu yang viral di setiap tahunnya.

Tidak jarang restoran ataupun cafe selalu menyajikan menu-menu makanan yang sedang ramai di kalangan publik.

Negara Indonesia pernah ramai dengan minuman red velvetnya, lalu salted egg, hingga makanan ayam geprek.

Baca Juga: Spider-Man: No Way Home Perbaiki Masalah Identitas Superhero di Marvel, Begini Ulasan sang Komposer!

Lantas makanan seperti apa yang bakal ramai di tahun 2022?

Dikutip PikiriranRakyat-Tasikmalaya.com dari ANTARA, disebutkan pihak GrabFood telah mengkonfirmasi perihal makanan yang akan ramai di tahun 2022.

Head of Marketing GrabFood, yakni Hadi Surya Koe memberikan prediksi soal makanan yang akan viral di tahun 2022 versi GrabFood.

"Adanya pandemi Covid-19 juga berpengaruh pada gaya hidup masyarakat Indonesia,” ujar Hadi Surya Koe pada 5 Januari 2022.

Baca Juga: Deddy Corbuzier Kesakitan Adu Panco dengan Manusia Terkuat di Indonesia, Begini Hasilnya

“Menurut Survei yang dilakukan oleh Nielsen bersama dengan Grab kepada lebih dari 13.000 responden, diketahui bahwa 7 dari 10 masyarakat Indonesia ingin makan makanan sehat secara teratur," tambahnya.

Ia menyebutkan, sebanyak 70 persen dari responden rela untuk membayar dengan uang lebih demi mengkonsumsi makanan sehat.

Jenis makanan yang dimaksud Hadi yakni seperti jus, sup, salad, roti lapis hingga makanan kukus.

Ramainya menu makanan sehat di tahun sebelumnya, diprediksi akan berlanjut ramai di tahun 2022.

Baca Juga: Terpaksa Tampil Plontos, Anang Hermansyah: Keren Juga Ya Botak

Lalu terkait makanan yang populer sepanjang tahun 2021.

Pihak GrabFood mengaudit setidaknya ada 10 kategori makanan teratas.

Diantaranya makanan cepat saji, martabak, pizza bakso, ayam, nasi goreng hingga sate.***

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah