6 Efek Samping Tabir Surya atau Sunscreen yang Harus Diketahui, Nomor 4 Jarang Diketahui

- 29 November 2021, 05:00 WIB
Simak 6 efek samping tabir surya, salah satunya ternyata bisa meningkatkan risiko kanker payudara, berikut selengkapnya.
Simak 6 efek samping tabir surya, salah satunya ternyata bisa meningkatkan risiko kanker payudara, berikut selengkapnya. /Pixabay/AdoreBeautyNZ

PR TASIKMALAYA - Siapa yang sangka kalau penggunaan tabir surya atau sunscreen ternyata bisa menyebabkan efek samping?

Sebenarnya ada banyak manfaat dari pemakaian tabir surya atau sunscreen untuk kesehatan kulit, tapi kalau tidak hati-hati, hal itu bisa menyebabkan efek samping.

Jangan anggap sepele efek samping penggunaan tabir surya atau sunscreen pada kulit.

Dilansir oleh PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari laman Style Craze, ada 6 efek samping penggunaan tabir surya atau sunscreen yang harus diketahui.

Baca Juga: Satgas Nemangkawi Lumpuhkan Komandan Operasi KKB di Yahukimo Papua dengan 2 Kali Tembakan

Efek Samping Penggunaan Tabir Surya atau Sunscreen

1. Menimbulkan reaksi alergi

Kandungan kimia yang terdapat pada sunscreen tidak semuanya aman untuk kulit.

Sebab di antara sebagian besar kulit, ada yang sensitif dengan bahan-bahan yang terkandung pada tabir surya.

Beberapa orang bahkan sampai mengalami reaksi alergi parah seperti ruam, kemerahan, bengkak, iritasi, sampai dengan gatal-gatal.

Baca Juga: Dedi Mulyadi Pergoki Anggota DPRD Asik Main Catur: Parah Ini

Reaksi alergi yang umum terjadi bisa disebabkan oleh bahan aktif yang ada pada sunscreen, seperti pewangi dan pengawet.

Oleh sebab itu, sebaiknya bila kamu ingin membeli tabir surya, lakukan uji sampel terlebih dahulu agar tidak salah beli.

2. Memperburuk jerawat

Efek samping lainnya yang perlu diwaspadai dari penggunaan tabir surya adalah efeknya terhadap jerawat.

Baca Juga: Pemerintah Batasi WNA Masuk ke Indonesia untuk Cegah Covid-19 Varian Baru

Bila kamu memiliki masalah dengan kulit berjerawat, sebaiknya jangan menggunakan tabir surya di area wajah.

Kalaupun memang terpaksa, beli dan gunakan tabir surya yang non-komedogenik dan tidak berminyak.

3. Menyebabkan iritasi mata

Mengoleskan tabir surya ke mata sebaiknya tidak terlalu sering dilakukan karena bisa menyebabkan iritasi pada mata.

Baca Juga: Hati-Hati Pencurian Data Jalur Update Story di Media Sosial yang Sedang Marak Terjadi, Berikut Cara Menghindar

Parahnya penggunaan tabir surya yang terlalu sering di area mata tidak hanya bisa menyebabkan rasa terbakar, tetapi juga kebutaan.

Apabila tabir surya masuk ke dalam mata, bilas segera dengan air bersih dan mengalir kemudian periksa ke dokter.

4. Meningkatkan risiko kanker payudara

Tabir surya termasuk bahan yang dapat memiliki efek estrogenik pada sel kanker payudara.

Baca Juga: Hasil Final Indonesia Open 2021: Kalahkan Wakil Jepang, The Minions Berhasil Revans dan Catatkan Hattrick

Beberapa tabir surya dapat memiliki efek pada kadar estrogen darah.

Hindari penggunaan tabir surya kimia pada anak-anak karena kulit mereka masih sangat sensitif dan mudah menyerap bahan kimia dengan mudah.

5. Menimbulkan ruam

Tabir surya dapat menyebabkan bintik-bintik gatal pada kulit yang cenderung berkembang menjadi ruam merah bergelombang.

Bahkan tabir surya juga bisa menyebabkan iritasi dan bentol-bentol berisi nanah di sekitar folikel rambut.***

Editor: Akhmad Jauhari

Sumber: Style Craze


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x