Begini Manfaat dari Biji Kurma yang Wajib Diketahui

22 Maret 2024, 04:05 WIB
Ilustrasi kurma. /Freepik/azerbaijan_stockers/

PR TASIKMALAYA - Simak penjelasan soal biji kurma yang ternyata memiliki banyak manfaat kesehatan pada artikel ini. Pastikan kamu membaca sampai selesai.

Banyak orang yang memakan kurma dan kemudian membuang bijinya dengan alasan tidak ada manfaat sama sekali.

Namun, orang-orang tidak tahu jika biji kurma punya manfaat baik untuk kesehatan tubuh.

Dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari PMJ News, inilah manfaat biji kurma yang harus kamu ketahui segera.

Manfaat Biji Kurma

Baca Juga: Pakar Sarankan Berbuka Puasa dengan Kurma Bagi Perokok

Bagian biji dari kurma ada kandungan nutrisi dan unsur fungsional lainnya, seperti polifenol, asam fenolik, karotenoid, serat pangan, lemak, protein, mineral, dan lainnya.

Penelitian dari Tabriz University of Medical Sciences, Iran yang dipimpin oleh Elham Moelemi, Parvin Dehghan dan Mostafa Khani. Mencoba meracik biji kurma terhadap kesehatan ke bentuk bubuk.

Dalam penelitian, bubuk biji kurma punya potensi bagus untuk kinerja olahraga apalagi melakukan latihan interval intensitas tinggi (HIIT).

Bahkan, efek biji kurma bisa membuat sistem pertahanan antioksidan, peradangan, hiperglikemia, hiperlipidemia, serta kesehatan mental menjadi lebih baik. Hal ini sudah dilakukan studi kepada manusia dan hewan.

Baca Juga: Seruan Boikot Kurma Israel Jelang Ramadhan, 15 Merek Terkenal Beredar di Indonesia

Di lain hal, penelitian dan evaluasi efek suplementasi biji kurma secara khusus belum ada untuk individu yang aktif secara fisik serta latihan intensitas tinggi.***

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: PMJ News

Tags

Terkini

Terpopuler