Hanya Butuh Waktu 10 Menit Saja, Yuk Coba Buat Resep Nasi Goreng Telur Ini

16 Mei 2023, 09:51 WIB
Nasi goreng telur ala Devina Hermawan yang enak dan lezat. /YouTube/Devina Hermawan/

PR TASIKMALAYA - Hanya membutuhkan waktu 10 menit saja, Anda bisa menyediakan sebuah makanan yang lezat yang bisa Anda santap.

Menu ini mungkin tidak asing bagi Anda dan sering ditemukan di mana-mana.

Meskipun begitu, Anda bisa mencoba membuat resep yang kami bagikan di sini dan dijamin resep ini bisa menghilangkan rasa lapar Anda.

Jadi resep yang akan kami bagikan di sini ialah resep Nasi Goreng Telur atau Golden fried rice.

Baca Juga: Ketahui Warna Keberuntungan Kamu Berdasarkan Zodiak, Cek Selengkapnya

Penasaran bagaimana cara membuat Nasi Goreng Telur?

Inilah resep Nasi Goreng Telur ala Devina Hermawan yang enak dan lezat.

Hal pertama yang harus Anda lakukan ialah menyiapkan bahan untuk membuat Nasi Goreng Telur.

Bahan yang perlu Anda siapkan ialah: 3 butir telur omega, 350 gr nasi putih matang, 3 siung bawang putih, 2 batang daun bawang ukuran sedang, ½ buah jagung, 1 sdm kecap asin, ½ sdt kecap ikan, ¼ sdt garam, 2 sdt gula, ½ sdt kaldu bubuk atau penyedap, ¼ sdt merica dan minyak untuk menumis.

Baca Juga: Tes IQ: Bukan 50! Cek Seberapa Jeli dan Teliti Mata Kamu dan Temukan Angka yang Berbeda dengan Cepat

Lalu, cara membuat Nasi Goreng Telur ialah:

Pertama, Anda cincang bawang putih, kemudian iris daun bawang, dan juga pipil jagung dengan cara di iris lalu sisihkan.

Selanjutnya, pisahkan kuning telur dengan putih telur lalu campurkan nasi ke dalam kuning telur, aduk rata.

Panaskan sedikit minyak, masukkan putih telur, aduk hingga wangi lalu masukkan bawang putih dan daun bawang bagian putih, aduk rata.

Baca Juga: Joseon Attorney akan Tamat, Ini 3 Poin Penting untuk Diantisipasi di Sisa 2 Episode Terakhir

Jika sudah, Anda masukkan nasi kemudian aduk rata dan masukkan kecap asin serta kecap ikan, aduk rata kembali.

Anda tambahkan gula, merica, garam, dan kaldu bubuk, kemudian aduk rata lagi.

Terakhir, Anda tambahkan jagung dan sisa daun bawang, kemudian aduk.

Golden fried rice atau Nasi Goreng Telur pun siap untuk disajikan.

Demikianlah resep Nasi Goreng Telur.***

Editor: Al Makruf Yoga Pratama

Tags

Terkini

Terpopuler