Inilah Resep Nasi Kuning yang Cocok untuk Sarapan Pagi, Dijamin Enak Seratus Persen!

2 Mei 2023, 08:47 WIB
Simak resep nasi kuning enak dan harum ala chef Rudy Choirudin. /YouTube Simple Rudy TV

PR TASIKMALAYA – Artikel ini akan memaparkan resep nasi kuning yang harum dan tentu enak berdasarkan rekomendasi dari Chef Rudy Choirudin. Pastikan Anda menyimak sampai selesai.

Makanan nasi kuning selalu dikonsumsi sebagai sarapan pagi bagi sebagian besar orang sebelum memulai aktifitas. Berbagai tambahan lauk disajikan untuk melengkapi makanan itu, misalnya seperti tempe orek atau telur balado.

Namun chef Rudy Choirudin memberikan satu resep nasi kuning yang diketahui bisa mengeluarkan aroma wangi, serta bisa dikonsumsi untuk sarapan pagi bahkan makan siang sekalipun.

Inilah cara membuat nasi kuning dari rekomendasi chef Rudy Choirudin, sebagaimana dirangkum PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari kanal Youtube Simple Rudy TV di bawah ini. Namun perlu diingat! memasak nasi kuning harus menggunakan penanak nasi atau rice cooker.

Baca Juga: Resep Limun Mint, Minuman Pelepas Dahaga! Cocok Diminum saat Cuaca Panas

Bahan 1

  • 500 gram beras, dicuci bersih dan tiriskan

Bahan 2

  • 3 sendok makan Minyak Goreng, untuk menumis
  • 3 siung Bawang Putih, dicincang
  • 1 lembar Daun Pandan, disobek dan diikat simpul
  • 3 lembar Daun Jeruk, sobek
  • 1 batang Serai, dimemarkan
  • 750 ml (diukur tepat) Larutan Santan, terbuat dari ½ butir kelapa
  • 1 sendok teh Kunyit Bubuk
  • 1 sendok teh Garam

Baca Juga: Cocok Buat Ibu Hamil! Intip Resep Beef Stew yang Aman dan Kaya Nutrisi

Cara Membuat

1. Tumis bawang putih hingga kekuningan.

2. Masukkan santan, daun pandan, serai, daun jeruk, garam, dan kunyit bubuk. Masak dengan api sedang sampai santan mulai mendidih, aduk-aduk agar santan tidak pecah.

3. Masukkan beras ke dalam rice cooker. Tuangkan rebusan santan berbumbu, aduk rata.

Baca Juga: Renyah dan Tetap Lumer, Inilah Resep Coklat Cookies ala Chef Devina Hermawan

Pencet tombol “COOK” pada rice cooker, masak dan tunggu rice cooker berpindah ke mode “WARM”, segera aduk-aduk nasi kuning hingga rata, kemudian tutup kembali rice cooker.

Pencet lagi tombol “COOK” untuk kedua kalinya, masak lagi dan tunggu sampai berubah kembali ke mode “WARM”.

Diamkan selama 5 menit, baru rice cooker boleh dibuka tutupnya. Lalu angkat dan nasi kuning siap dihidangkan.***

Editor: Wulandari Noor

Sumber: YouTube Simple Rudy TV

Tags

Terkini

Terpopuler