4 Amalan Sunah saat Idul Fitri bagi Perempuan Haid

22 April 2023, 09:46 WIB
Ilustrasi. Ketahui amalan sunah bagi perempuan haid di hari Raya Idul Fitri. /Pixabay/mohamed_hassan/

PR TASIKMALAYA – Hari Raya Idul Fitri menjadi salah satu momen yang istimewa bagi umat Islam. Di hari yang istimewa itu, muslim hendaknya tetap dapat menjalankan amalan sunah, termasuk bagi muslim perempuan yang sedang haid.

Saat lebaran, salah salah satu amalan yang dinanti para mukmin adalah salat Idul Fitri yang dilaksanakan setahun sekali. Namun, beberapa orang tidak dapat menjalankan amalan ini, misalnya perempuan yang sedang haid.

Meskipun tidak dapat menjalankan salat Idul Fitri, seorang muslimah yang sedang haid dapat menjalankan amalan sunah lainnya.

Dilansir dari Bimas Islam, berikut beberapa amalan sunah saat Hari Raya Idul Fitri yang dianjurkan bagi perempuan haid.

Baca Juga: Kumpulan Doa yang Dianjurkan untuk Dibaca pada Malam Nuzulul Quran, Segera Amalkan

1. Mandi sunah Idulfitri

Saat Hari Raya Idul Fitri, muslim hendaknya membersihkan diri. Umat Islam baik laki-laki maupun perempuan, termasuk perempuan yang haid sedang haid dan nifas, disunahkan untuk mandi.

Bagi perempuan yang haid, mandi sunah ini bukan karena akan menjalankan salat, melainkan untuk menghormati hari raya Idul Fitri.

Adapun niat yang dapat dibaca ketika hendak mandi sunah Idul Fitri yaitu, “Nawaitu ghusla ‘iidil fithri sunnatan lillaahi ta’aalaa.”

Baca Juga: Amalan Terbaik di 10 Malam Terakhir Bulan Ramadhan dari Buya Yahya, Salah satunya I'tikaf

Artinya, “Aku niat mandi Idul Fitri, sunnah karena Allah.”

2. Hadir dan mendengarkan khotbah Idul Fitri

Jika salat Idul Fitri dilaksanakan di lapangan, bukan di masjid, wanita muslim yang sedang haid pun dianjurkan untuk hadir dan mendengarkan khotbahnya.

3. Memakai pakaian terbaik

Baca Juga: Nuzulul Quran 2023 Kapan? Simak Sejarah dan Amalan yang Bisa Dilakukan

Sesuai sunah rasul, saat lebaran hendaknya memakai pakaian terbaik. Pakaian terbaik ini bukan berarti harus baru, melainkan yang dirasa paling bagus meskipun tidak baru.

Imam Nawawi al-Bantani dalam kitab Nihayat al-Zain menjelaskan, “Disunahkan saat Idul Fitri berhias dan menggunakan pakaian paling bagus. Pakaian paling utama ialah yang berwarna putih kecuali jika ada selain putih yang lebih bagus. Maka yang lebih bagus itulah yang utama.”

Hal ini pun sesuai dengan perilaku Nabi sebagaimana dalam hadis riwayat Ibnu Khuzaimah. “Nabi memiliki jubah khusus yang beliau gunakan untuk Idul Fitri dan Iduladha, dan juga untuk digunakan pada hari Jumat.” (HR. Ibnu Khuzaimah).

4. Makan sebelum berangkat mendengarkan khotbah Idul Fitri

Baca Juga: Ramadhan 2023: Inilah 3 Jenis Puasa yang Wajib Diketahui, Apa Saja?

Sebelum berangkat mendengarkan khotbah Idul Fitri, hendaknya makan terlebih dahulu. Kesunahan makan sebelum berangkat ke tempat salat dan khotbah Idul Fitri ini dianjurkan oleh Imam Syafi’i dalam kitab al-Umm.

Demikian beberapa sunah saat Idul Fitri yang dianjurkan dilakukan perempuan haid. Dengan begitu, muslimah yang sedang haid pun tetap dapat menjalankan berbagai amalan di hari raya Idul Fitri yang istimewa ini.***

Editor: Al Makruf Yoga Pratama

Tags

Terkini

Terpopuler