Cameo Captain Marvel di Post Credit Scene Ms Marvel dari Film The Marvels, Begini Kata sang Sutradara!

- 21 Juli 2022, 11:56 WIB
 Penjelasan sutradara Ms Marvel soal cameo Captain Marvel di post credit scene dari film The Marvels.
Penjelasan sutradara Ms Marvel soal cameo Captain Marvel di post credit scene dari film The Marvels. /Marvel

PR TASIKMALAYA - Captain Marvel yang muncul di post credit scene Ms Marvel, dikonfirmasi diambil dari film The Marvels.

The Marvels sendiri saat ini masih melakukan pengambilan gambar, dan direncanakan akan dirilis Marvel tahun 2023 mendatang.

Adegan Captain Marvel sebagai cameo di post credit scene yang diambil dari film The Marvels ini dikonfirmasi sutradara Ms Marvel, Bilall Fallah dan Adil El Arbi.

Berikut penjelasan sutradara Ms Marvel soal cameo Captain Marvel di post credit scene dari film The Marvels, seperti dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Screenrant.

Baca Juga: Tes IQ: Menurut Anda, Ada Berapa Orang? 75 Persen Tak Lihat Sosok Lainnya yang Tersembunyi

Episode 6 Ms Marvel di bagian post credit scene ternyata dikerjakan oleh sutradara Nia DaCosta dari film The Marvels.

Di post credit scene Ms Marvel, Kamala Khan bertukar tempat dengan Carol Danvers alias Captain Marvel.

Sebelumnya, gelang Kamala Khan yang terkait dengan Noor memancarkan cahaya aneh, hingga tiba-tiba Captain Marvel muncul dengan ekspresi bingung.

Dalam sebuah wawancara dengan TheWrap, sutradara Ms Marvel Bilall Fallah dan Adil El Arbi mengungkapkan Nia DaCosta mengambil alih untuk post credit scene itu.

Baca Juga: Tes IQ: Berapa Isinya? Kecerdasan Anda Belum Terbukti Kalau Tidak Berani Jawab Soal Matematika Ini!

"Yah, kami tidak merekam adegan itu. Nia DaCosta sedang mengerjakan The Marvels," ucap salah satu sutradara Ms Marvel, Bilall Fallah.

Menurutnya, pesanan datang dari Marvel Studios, mereka bahkan tidak menyadari post credit scene Ms Marvel itu ada sampai pasca produksi.

"Dia diperintahkan untuk merekam adegan itu, tetapi dia tidak tahu bahwa itu akan menjadi post credit scene pertunjukan kami," lanjut Bilall Fallah.

Melihat pengungkapannya begitu cepat setelah adegan mutan, mengejutkan dua sutradara Ms Marvel tersebut.

Baca Juga: Preview PSIS Semarang vs RANS Nusantara FC, Laga Pembuka Liga 1 23 Juli 2022

"Dan kami tidak tahu bahwa itu ada sampai kami melakukan penilaian warna, kemudian tiba-tiba setelah kredit, Anda melihat adegan itu," lanjutnya.

The Marvels sendiri akan berpusat pada Kamala Khan alias Ms Marvel, Carol Danvers atau Captain Marvel, dan Monica Rambeau yang mendapat kekuatan usai menerobos Hex di WandaVision.

Menarik untuk melihat cara sutradara The Marvels, Nia DaCosta memilih untuk memotong ketiganya dan memasukkannya ke dalam alur cerita Captain Marvel.***

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: Screenrant


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x