Kelebihan KUR Super Mikro Mandiri, Bunga Ringan 3 Persen untuk Usaha Baru

- 27 Agustus 2023, 21:10 WIB
Ilustrasi Bank Mandiri KCP Cirebon Sumber
Ilustrasi Bank Mandiri KCP Cirebon Sumber /Gmaps/Adha Al Ghifari/

PR TASIKMALAYA – Bank Mandiri mengadakan program Kredit Usaha Rakyat (KUR) untuk memberikan bantuan dana kepada UMKM untuk mengembangkan usahanya.

KUR Mandiri terdiri dari beberapa jenis salah satunya Super Mikro yang mempunyai kelebihan tersendiri dibandingkan dengan jenis lainnya.

Jenis pinjaman ini memiliki suku bunga yang sangat rendah yakni 3 persen per tahun. KUR Super Mikro dapat diajukan oleh unit usaha yang masih baru di bawah 6 bulan.

Anda yang ingin mengajukan wajib mempunyai usaha produktif dan layak meski belum memiliki/belum cukup agunan tambahan atau jaminan tambahan.

Baca Juga: Studi: Tidur Berkualitas Bantu Cegah Gangguan Kesehatan Mental, ini Tips Mengatasinya!

Keuntungan KUR Super Mikro

Cair hingga Rp10 Juta

Program KUR Super Mikro menawarkan keuntungan berupa kemudahan akses pembiayaan dengan batas maksimal pinjaman hingga Rp10 juta. Hal ini sangat bermanfaat bagi UMKM skala operasional yang lebih kecil, karena mereka dapat mengakses dana yang diperlukan untuk mendukung kegiatan usaha mereka dalam batas yang terjangkau.

Suku Bunga 3 Persen Efektif per Tahun

Salah satu keuntungan menonjol dari KUR Super Mikro adalah suku bunga yang sangat kompetitif, yaitu sebesar 3 persen efektif per tahun. Suku bunga yang rendah ini memungkinkan pelaku UMKM untuk mengakses dana dengan biaya pinjaman yang lebih terjangkau, membantu mereka mengurangi beban biaya modal dan meningkatkan daya saing usaha.

Baca Juga: Jangan Bandel! Ikuti Tes IQ ini dan Temukan Perbedaan Gambar Anak yang Tak Mau Makan

Mendukung Usaha Baru

Melalui KUR Super Mikro, pelaku usaha baru di bawah 6 bulan dapat memperoleh pembiayaan yang dibutuhkan untuk merintis usaha tanpa harus menghadapi kendala modal. Namun, harus memenuhi salah satu syarat di bawah ini:

Halaman:

Editor: Al Makruf Yoga Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah