Bisa Pinjam hingga Rp50 Juta, Simak Syarat dan Berkas untuk Pengajuan KUR BRI 2023

- 10 Mei 2023, 06:48 WIB
Ilustrasi - Berikut ini syarat dan berkas pengajuan pinjaman KUR BRI 2023.
Ilustrasi - Berikut ini syarat dan berkas pengajuan pinjaman KUR BRI 2023. /Unsplash/Mufid Majnun/

Bank BRI memberikan maksimum pinjaman untuk program KUR Mikro ini sebesar Rp50 juta per debitur dengan syarat: 

Baca Juga: Ini Dia Tabel Angsuran Pinjaman KUR BRI 2023 yang Wajib Kamu Ketahui!

- Debitur atau pihak yang mengajukan pinjaman tidak sedang menerima kredit dari perbankan lain kecuali kredit konsumtif berupa KPR, KKB, dan Kartu Kredit. 

- Mengumpulkan berkas administrasi seperti Kartu Tanda Penduduk (KTP), Kartu Keluarga (KK) dan surat ijin usaha. 

Kemudian untuk KUR Kecil Bank BRI, pinjaman yang bisa diajukan oleh debitur adalah sebesar Rp50 juta - Rp500 juta dengan jenis pinjaman Kredit Modal Kerja (KMK) dan Kredit Investasi (KI). 

Suku bunga untuk KUR Kecil Bank BRI ini adalah minimal 6 persen efektif per tahun dan agunannya sesuai dengan peraturan bank. 

Baca Juga: Daftar Online Pinjaman KUR BRI 2023 Tanpa Ribet untuk Modal Usaha dan Tips Jitu Agar Disetujui

Syarat untuk bisa mengajukan KUR Kecil Bank BRI ini adalah debitur mempunyai usaha produktif dan layak serta tidak sedang menerima kredit perbankan.

 

Lalu debitur juga sudah mempunyai usaha yang aktif minimal 6 bulan dan memiliki berkas Surat Ijin Usaha Mikro dan Kecil (IUMK) atau surat ijin usaha lainnya. 

Halaman:

Editor: Wulandari Noor

Sumber: BRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah