Bantuan Subsidi Rp 600 Ribu Dinilai Percuma, Pengamat Ekonomi: Saya Ragu Apakah ini Efektif

8 September 2020, 16:05 WIB
ilustrasi bantuan subsidi.* /Pixabay/

PR TASIKMALAYA - Sebelumnya, pemerintah Indonesia mengeluarkan kebijakan untuk memberikan bantuan subsidi sebesar Rp 600 ribu.

Bantuan itu dikhususkan untuk para pegawai swasta yang memiliki gaji kurang dari Rp 5 juta.

Namun ternyata, bantuan itu dinilai oleh sebagian pihak sebagai hal yang percuma dan sia-sia.

Baca Juga: Donald Trump Akui Kagumi Vladimir Putin, Mampu Kelola Rusia Bak Perusahaan Pribadi

Terlebih, pemerintah baru saja memastikan akan melanjutkan kembali beberapa program Pemulihan ekonomi Nasional (PEN) di 2021 mendatang.

Salah satu program yang diteruskan di tahun depan adalah subsidi gaji atau bantuan langsung tunai (BLT) karyawan swasta.

Dalam hal ini, Pengamat ekonomi Nailul Huda, yang mengingatkan bahwa sejatinya program bantuan itu hanya bisa efektif apabila masalah pandemi selesai.

Baca Juga: Challenge TikTok Berujung Maut, Gadis 15 Tahun Tewas usai Tenggak Obat Benardhyl

Jika belum selesai, seberapa besarnya bantuan akan percuma dikeluarkan oleh pihak pemerintah.

Pasalnya, masyarakat dinilai akan cenderung menahan diri untuk belanja atau mengeluarkan uang tersebut.

Akibatnya, permintaan akan melemah lalu ujungnya, roda perekonomian nasional tetap tidak aka berjalan.

"Dengan kondisi penanganan Covid seperti saat ini, saya ragu apakah BLT akan efektif walaupun diperpanjang hingga akhir tahun depan sekalipun," ujar Nailul di Jakarta, Senin 7 September 2020.

Baca Juga: Satpol PP Jadi 'Mimpi Buruk' Manusia Silver, Dianggap Ganggu Ketertiban Umum

Ia mengecualikan hal tersebut, jika pemerintah benar-benar melakukan tugasnya dalam penanganan masalah kesehatan, khususnya pandemi.

 

Sementara itu, Chief Economist TanamDuit Ferry Latuhihin lebih optimis dalam hal tersebut.

"Saya rasa bulan ini pencairannya akan lancar dan V-shaped bisa terjadi. Saya berbeda dengan yang meramalkan pola pemulihan U-shaped," ujar Ferry, dikutip oleh PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari situs Warta Ekonomi dengan judul Subsidi Gaji Rp600 Disebut Percuma, Kerja Pemerintah Sia-sia?

Baca Juga: Donald Trump Akui Kagumi Vladimir Putin, Mampu Kelola Rusia Bak Perusahaan Pribadi

Ia menyebut bahwa pertumbuhan ekonomi pasti akan lebih baik lagi bila vaksin sudah siap dan ketidakpastian ekonomi juga tentunya hilang.

Diberitakan Sindonews, dampak dari hal itu yakni tidak ada lagi alasan pasar untuk berinvestasi pada dolar sebagai safe haven.

"Jadi doalr bisa tergelincir. Saya sendiri lebih pilih pegang saham IDX30 untuk jangka waktu minimal enam bulan ke depan. Lebih panjang tentu lebih baik," ujarnya.***

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: Warta Ekonomi Sindonews

Tags

Terkini

Terpopuler