Tak Bisa Dapat Pinjaman KUR BRI Karena Skor Kredit SLIK Buruk? 3 Tips ini Harus Kamu Lakukan!

23 September 2023, 06:22 WIB
Ilustrasi - Dipastikan bahwa Kamu harus memiliki skor kredit yang baik, yakni di angka 1 dan 2 untuk bisa mendapat pinjaman KUR BRI ini. /Pixabay/Iqbal Stock

PR TASIKMALAYA - Mendapatkan pinjaman KUR BRI (Kredit Uasaha Rakyat Bank BRI) tak sesulit itu asalkan Kamu memenuhi persayaratan untuk mengajukannya, salah satu syaratnya adalah catatan baik dalam SLIK.

Pihak Bank BRI pasti akan mengecek SLIK (Sistem Layanan Informasi Keuangan) terkait lancar tidaknya catatan kredit seseorang, sebelum akhirnya memberikan pinjaman KUR BRI.

Dipastikan bahwa Kamu harus memiliki skor kredit yang baik, yakni di angka 1 dan 2 untuk bisa mendapat pinjaman KUR BRI ini. Jika skor kerdit Kamu masih berada di angka 3, 4 dan 5, sudah dipastikan pengajuan pinjaman KUR BRI Kamu akan ditolak.

Segeralah periksa SLIK Kamu di idebKU OJK dan pastikanlah skor kredit Kamu memiliki catatan yang baik untuk mendapat pinjaman KUR BRI.

Baca Juga: Musuh Makin Banyak! Boss Dol Mart Episode 3 dan 4: Jam Tayang, Preview Lengkap dengan Jam Tayang

Semisal catatan skor kredit Kamu terlanjur buruk di SLIK, maka ada tiga tips yang bisa Kamu lakukan agar namamu bersih kembali. Dengan begitu, Kamu bisa dengan mudah dan cepat mendapatkan modal pinjaman dari program KUR BRI 2023 ini.

Diketahui, skor kredit ini dipengaruhi oleh tunggakan serta keterlambatan seseorang dalam membayarkan cicilan kredit yang pernah dipinjamnya dahulu.

Oleh karena itu, lakukan tiga hal di bawah ini untuk membuat catatan skor kredit yang terlanjur buruk di SLIK agar bisa kembali bersih.

Baca Juga: 10 Provinsi Rawan Netralitas ASN di Pemilu 2024 Menurut Bawaslu, Jawa Barat Termasuk

Pertama

Tentunya hal yang perlu Kamu lakukan pertama kali adalah melunasi tunggakan cicilan kredit atau utang yang dimiliki.

Pasalnya, jika skor kredit buruk, maka Kamu tidak akan diterima di Bank manapun, bukan hanya BRI jika mengajukan pinjaman dalam bentuk apapun termasuk KUR.

Baca Juga: Link Live Streaming BRI Liga 1 PSIS Semarang vs Barito Putera: Prediksi, Skor, Head to Head dan Susunan Pemain

Kedua

Terus pantau SLIK Kamu, jika memang sudah melunasi cicilan kredit tersebut, apakah ada perubahan atau tidak.

Jika sudah melunasi tunggakan cicilan kredit namun belum ada perubahan pada skor kredit di SLIK, Kamu wajib mengajukan komplain ke bank atau lembaga keuangan tempat Kamu mengambil kredit tersebut.

Baca Juga: Review dan Spoiler Drama Destined With You Episode 11: Masa Lalu Lee Hong Jo dan Jang Shin Yu Terungkap

Ketiga

Bawalah surat klarifikasi dari bank atau lembaga keuangan di mana Kamu mengajukan kredit, lalu konfirmasikan ke OJK bahwa Kamu telah menuntaskan cicilan kredit tersebut. Lalu tunggu sampai SLIK dinyatakan benar-benar bersih dan peringkat skor kredit membaik.

Dengan bersihnya catatan skor kredit di SLIK, Kamu bisa dengan mudah dan dijamin lolos untuk mendapatkan modal pinjaman KUR BRI.***

Editor: Rahmi Nurlatifah

Tags

Terkini

Terpopuler