Rentan Alami Kerusakan, 8 Cara Efektif untuk Cegah Rambut Rontok saat Musim Dingin

- 25 Januari 2020, 13:58 WIB
Selama musim dingin rambut rentan mengalami kerusakan dan kerontokan/
Selama musim dingin rambut rentan mengalami kerusakan dan kerontokan/ /Pixabay/ RyanMcGuire

PIKIRAN RAKYAT - Musim dingin mengalami perubahan drasis pada kesehatan tubuh, kulit, bahkan rambut. Rambut akan mengalami banyak kerontokan.

Angin pada musim dingin membuat kulit kepala menjadi kering dan melemahkan akar rambut, sehingga membuat rambut cenderung keriting dan menyebabkan ketombe dan gatal.

Musim dingin membuat rambut harus dikeringkan dengan pemanas rambut, pergeseran dari dingin ke panas membuat rambut cenderung mengalami kerontokan.

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari situs Boldsky, ada delapan cara efektif untuk mencegah terjadinya kerontokan rambut pada saat musim dingin, sebagai berikut:

 Baca Juga: Jalani Turnamen Pramusim, Bhayangkara Petik Kemenangan pada Laga Perdana

1. Minyak panas

Kulit kepala yang kering menjadi alasan utama rambut mengalami kerontokan saat musim dingin sehingga perlu melakukan pijatan menggunakan minyak panas. Memijat berarti melembabkan kulit kepala yang kaku.

Gunakanlah minyak kelapa, minyak almond, minyak zaitun yang mengandung sifat emolien dan vitamin esensial serta asam lemak untuk meningkatkan kesehatan rambut.

Agar lebih efektif, campurkan dua minyak esensial seperti lavender atau jojoba untuk meningkatkan kelembapan.

 Baca Juga: 16 Buah dan Sayur yang Kaya akan Vitamin dan Kandungan Air, Bisa Bantu Menghidrasi Tubuh

2. Tutupi rambut

Paparan angin pada saat musim dingin dan sinar matahari bisa berbahaya dan menyebabkan hilangnya dan rontoknya rambut. Untuk mencegang hal tersebut, gunakan topi atau syal untuk menutupi rambut untuk membatasi paparan angin dan sinar matahari tersebut.

3. Ganti sarung bantal

Perubahan kecil bisa membuat perubahan yang cukup besar, Hal ini berlaku untuk sesering mungkin mengganti sarung bantal karena penumpukkan kotoran pada rambut membuat kelembaban rambut hilang.

Hal ini membuat kulit kepala menjadi lebih kering, keriting, dan rontok. Ganti sarung bantal berbahan katun menjadi sarung bantal berbahan satin atau sutra, sehingga rambut terlihat lebih sehat dan kuat.

Baca Juga: Jawaban Deklarasi 185 KK, Pembangunan Rumah Deret Tamansari akan Rampung Oktober 2020

4. Ubah gaya rambut

Membiarkan rambut terbuka atau terurai secara alami adalah cara terbaik untuk menata rambut.

Namun, hindari mengurai rambut saat musim dingin, cobalah buat kepang rambut tapi jangan diikat terlalu kencang. Hal ini akan membuat akar rambut tertarik dan menyebabkan kerontokan.

5. Membersihkan rambut

Untuk mencegah kerontokan rambut saat musim dingin, penting untuk memperhatikan kebiasaan atau cara menyisir rambut.

Rambut harus disisir secara lembut dan jangan menyisir dalam keadaan rambut yang basah.

Gunakanlah sisir bergigi lebar untuk menghindari rambut yang kusut. Sebelum tidur, usahakan untuk menyisir rambut dan ikat rambut menjadi kepang tiga untai yang normal.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Sabtu 25 Januari 2020: Gemini Harus Berhati-hati dan Taurus Dipenuhi Rasa Bahagia

6. Gunakan sampo alami

Penggunaan sampo asal-asalan bisa juga menjadi penyebab rambut menjadi rontok.

Rambut rentan patah selama musim dingin karena bahan kimia yang terkandung didalam sampo atau kondisioner dapat merusak dan menyebabkan rambut menjadi rontok.

Beralihlah ke produk sampo atau kondisioner yang berbahan organik dan alami untuk memanjakan rambut dan kulit kepala, sehingga terhindar dari kerusakan.

Ketombe menjadi salah satu penyebab utama kerontokan pada rambut saat musim dingin. Jadi, gunakanlah sampo anti ketombe untuk mencegah rambut rontok.

Baca Juga: Dokter Asal Tiongkok Diamankan Polda Metro Jaya Usai Buka Praktik THT Ilegal

7. Masker rambut alami

Rambut yang rontok selama musim dingin menjadi hal yang cukup mudah untuk dikendalikan dengan beberapa pengobatan atau ramuan herbal rumahan yang menghidrasi.

Gunakanlah masker rambut yang terbuat dari bahan-bahan alami seperti pisang dan dadih untuk meningkatkan nutrisi pada rambut.

Aplikasikan masker rambut selama seminggu sekali selama 20-30 menit sebelum mandi, lalu lihat hasilnya setelah dipakai secara teratur.

Baca Juga: Pasar Induk Caringin Bandung Kebakaran, Tak Ada Korban Jiwa

8. Atur pola diet

Pola diet bisa menjadi hal yang berbahaya yang menyebabkan terjadinya kerontokan pada rambut. Pertimbangkan kembali cara diet dengan mengatur polanya.

Diet juga harus diimbangi dengan mengonsumsi makanan atau minuman yang bernutruisi. Minumlah air yang banyak, makanlah yang mengandung vitamin, dan hindari makanan berminyak.***

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Boldsky


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x