Jalani Turnamen Pramusim, Bhayangkara Petik Kemenangan pada Laga Perdana

- 25 Januari 2020, 13:31 WIB
Pemain anyar Bhayangkara FC, Ezechiel Ndouassel menjalani laga perdana melawan Visakha FC di SRU Stadium Kamboja pada Jumat, 24 Januari 2020.
Pemain anyar Bhayangkara FC, Ezechiel Ndouassel menjalani laga perdana melawan Visakha FC di SRU Stadium Kamboja pada Jumat, 24 Januari 2020. //instagram @bhayangkarafc

PIKIRAN RAKYAT - Menatap musim kompetisi Liga 1 yang direncanakan akan bergulir pada akhir Februari 2020 mendatang, Bhayangkara FC ikut turnamen pramusim.

Bhayangkaran FC mengikuti kompetisi Siem Reap Super Asia Cup 2020 dan menjalani pertandingan perdana melawan Visakha FC di SRU Stadium Kamboja pada 24 Januari 2020 kemarin.

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari situs resmi Bhayangkara FC, striker anyar yang dulu berlabuh di Persib Bandung, Ezechiel Ndoussel juga diboyong untuk mengikuti turnamen tersebut.

 Baca Juga: 16 Buah dan Sayur yang Kaya akan Vitamin dan Kandungan Air, Bisa Bantu Menghidrasi Tubuh

Menurut pelatih Bhayangkara FC Paul Munster, kompetisi pramusim di Kamboja ini sebagai langkah awal untuk mengembalikan kondisi performa pemainnya pasca liburan panjang.

Disinggung soal keikutsertaan Ezechiel, ia senang dengan kedatangannya dan mampu berkomuniaksi dengan baik karena ia menilai Ezechiel adalah pemain yang bagus.

Bergabungnya Ezechiel ke dalam skuad The Guardian menutup slot akhi pemain asing untuk musim kompetisi musim 2020, dimana sebelumnya tiga pemain asing lebih dulu datang.

 Baca Juga: Jawaban Deklarasi 185 KK, Pembangunan Rumah Deret Tamansari akan Rampung Oktober 2020

Sebelum Ezechiel, Bhayangkara FC lebih dulu mendatangkan Lee Won-Jae (bek asal Korea Selatan), Nady Bi Bola Guy-Herve (gelandang asal Pantai Gading), dan Renan Da Silva (gelandang asal Brasil).

Dalam laga yang mengikutsertakan tiga tim dari negara lain ini, Paul tidak menargetkan capaian tertentu, ia hanya ingin pemainnya siap untuk menghadapi musim kompetisi 2020.

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Bhayangkara FC Official Website


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x