9 Cara Hindari Perceraian, Jangan Ungkit Masa Lalu hingga Ingat Terakhir Tertawa Bersama

- 22 April 2021, 11:39 WIB
Bagi Anda yang ingin menyelamatkan pernikahan Anda dari perceraian, simak cara menyelamatkannya di sini!
Bagi Anda yang ingin menyelamatkan pernikahan Anda dari perceraian, simak cara menyelamatkannya di sini! /Pixabay/geralt

PR TASIKMALAYA – Banyak pasangan yang sudah menikah lumayan lama dan berakhir dengan perceraian lantaran tidak tahu harus melakukan apa untuk menyelamatkan pernikahan mereka.

Ada yang mengaku memang tidak tahu caranya dan ada juga yang memilih bercerai lantaran suami atau istri sudah tidak bisa diajak bicara lagi atau kebanyakan cemburu akan masa lalu.

Bagi Anda yang ingin menyelamatkan pernikahan Anda dari perceraian, simak cara menyelamatkannya di sini!

Baca Juga: Nanggala-402 Berusia 40 Tahun: Dibeli di Era Soeharto, Diperbaiki di Era SBY, Hilang Kontak di Era Jokowi

Dilansir Tasikmalaya.Pikiran-Rakyat.com dari laman Your Tango, inilah 9 cara ampuh untuk menyelamatkan pernikahan Anda dari perceraian.

1. Lebih Banyak Mendengar, Bukan Bicara

Ketika pasangan sedang bicara, Anda sebaiknya mendengarkan terlebih dahulu.

Daripada ikutan ngomong lalu nantinya berakhir dengan pertengkaran yang lebih hebat lagi.

Baca Juga: Tanggapi Polemik ESL, Coach Justinus Lhaksana: Jadi Klub Besar, ‘You Need Money’

2. Tunjukkan Rasa Peduli

Pasangan yang sudah kehilangan rasa percaya dan dukungan satu sama lain, biasanya akan langsung berakhir dengan perceraian.

Akan tetapi jika diperhatikan, sebenarnya pasangan apalagi yang sudah menikah untuk waktu yang cukup lama, mau terlihat secuek apapun, pastilah masih ada sedikit rasa perhatian kepada pasangannya sendiri.

Jika hubungan memang sudah renggang, biasanya kepedulian itu bisa ditunjukkan lewat bahasa tubuh atau ekspresi wajah.

Jadi tidak harus selamanya dalam bentuk omongan saja. Lebih penting aksi!

Baca Juga: Nagita Slavina Jadi Sering Nangis Saat Hamil Anak Kedua, Raffi Ahmad: Jangan-Jangan Bayinya Perempuan

3. Ingat-Ingat Kapan Terakhir Anda Tertawa Bersama

Seringkali pasangan yang bercerai terjadi lantaran mereka tidak ingat kapan terakhir kali tertawa bareng.

Cobalah ingat-ingat kenangan baik dengan pasangan Anda.

Akan tetapi kalau memang tidak ketemu, ya sudahi sajalah.

Baca Juga: Sempat Tak Ingin Ada Nama Marga Keluarga Kandung, Denny Darko: Akhirnya Dipilih Nama Betrand Peto Putra Onsu

4. Jangan Berlebihan

Ketika silih emosi, pasangan harus tetap bisa mengontrol perkataannya.

Jangan sampai mengungkit atau melakukan sesuatu yang berlebihan misalnya dengan melakuakn kekerasan fisik.

Ingat! Pasangan yang sudah berani melakukan kekerasan fisik sebaiknya ditinggalkan saja karena kekerasan tidak akan berakhir hanya dengan omongan saja.

Baca Juga: KRI Nanggala 402 Hilang Kontak, Mardani Ali Sera Desak Evaluasi Alutsista

5. Jangan Ungkit Masa Lalu

Ketika emosi, seringkali pasangan keceplosan dan membandingkan mantannya dengan pasangannya saat ini.

Hal membandingkan dengan masa lalu ini beneran tabu lho!

Kenapa? Karena pasangan pasti tersinggung dan surat cerai akan otomatis ditandatangani.

Anda lebih ingat mantan, ya balik aja sana ke mantan!

Baca Juga: Harga Ikat Pinggang Nagita Slavina Capai Rp9,4 Juta, Netizen: Bawaannya Pengen Istagfar Mulu

6. Rasa Percaya yang Dangkal

Ini jadi masalah serius di antara pasangan yang menikah sebab jika memang sudah tidak ada rasa percaya satu sama lain, untuk apa satu hubungan dipertahankan?

Jika tidak mau bercerai, cobalah untuk lebih percaya dengan pasangan masing-masing.

Terkadang suami atau istri suka berbohong tetapi bisa jadi alasan di baliknya itu mulia lho!

Baca Juga: Bongkar Sikap Cemburuan Teuku Wisnu, Shireen Sungkar: Brad Pitt Aja Dicemburuin

7. Jangan Silih Menyalahkan

Silih menyalahkan antar pasangan sudah pasti ujung-ujungnya akan berakhir dengan perceraian yang tidak baik-baik.

Sebelum silih menyalahkan, cobalah berpikir dulu apakah Anda pernah melakukan hal yang sama atau apakah hal tersebut memang kesalahan Anda.

Jangan sudah salah malah ngejago sendiri. Otomatis cerai deh.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Gambar yang Anda Lihat Pertama Kali Ungkap Sosok Anda Saat Pacaran

8. Ubah Energi Negatif Jadi Positif

Harapan dalam kehidupan itu pasti ada.

Saat di mana pasangan sedang silih marahan, ada baiknya bagi Anda dan pasangan untuk duduk merenung di ruangan yang sama.

Berpikir sejenak dan ubah energi negatif berupa rasa marah tersebut menjadi energi positif dalam bentuk silih mengobrol dari hati ke hati.

Baca Juga: 5 Manajer Klub Liga Premier yang Dipastikan Terdepak Musim Panas Ini, Mikel Arteta Salah Satunya

9. Habiskan Lebih Banyak Waktu Bersama

Cara terbaik untuk menghindari perceraian adalah dengan menghabiskan waktu lebih banyak lagi dengan pasangan.

Kenapa demikian?

Dengan menghabiskan lebih banyak waktu dengan pasangan, Anda akan jadi silih membangun pengertian satu sama lain dan hubungan yang sudah bobrok pun dapat dibangun kembali.

Baca Juga: Aksi Gemas Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil Saat Menghibur Istri yang Positif Covid-19

Itulah 9 cara yang bisa Anda lakukan untuk menyelamatkan pernikahan Anda dari perceraian. Semoga berhasil!***

Editor: Tita Salsabila

Sumber: Your Tango


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x