5 Makanan Pengganti Nasi Putih, Lebih Sehat untuk Menu Diet

8 Juni 2022, 21:55 WIB
Simak berikut ini adalah lima makanan pengganti nasi putih yang dinilai lebih sehat untuk menjadi menu diet. //PIXABAY/Domain Publik

PR TASIKMALAYA - Rekomendasi makanan pengganti nasi putih selalu dipilih sebagai pelengkap nutrisi hingga sering dipilih untuk menu diet.

Diketahui, nasi putih memiliki kadar karbohidrat hingga sering dikonsumsi sebagai satu menu makanan pokok.

Namun, konsumsi nasi putih masih kurang sehat bagi penderita diabetes karena cukup tinggi kadar karbohidratnya.

Memilih menu diet sekaligus menjaga nutrisi lebih aman terkadang butuh pembanding dari segi jumlah kalori ataupun nutrisi setiap bahan makanan.

Baca Juga: Tes IQ: Ada Serigala Bersembunyi, Dapatkah Anda Menemukan Hewan Itu dalam 10 Detik?

Diketahui juga, nasi dapat diganti menggunakan menu makanan lain ternyata juga baik bagi penderita diabetes sekaligus menjadi menu khusus diet Anda.

Makanan pengganti nasi putih

Beberapa rekomendasi makanan pengganti nasi putih cukup banyak diminati sekaligus menjadi alternatif karena dinilai lebih sehat seperti pada daftar berikut.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Gambar yang Pertama Kamu Lihat Ungkap Karaktemu Secara Akurat

Jagung

Menu makanan dari bahan jagung cukup populer bagi sebagian masyarakat Indonesia. Bahkan jagung bisa menjadi pengganti nasi.

Perhitungan nutrisi di dalam jagung cukup tinggi karena 100 gram biji jagung memiliki 86 kalori sekaligus memiliki vitamin B cukup lengkap.

Tidak hanya itu, menu dari jagung juga bermanfaat untuk menambah kadar serat di tubuh hingga dapat menurunkan kolesterol.

Baca Juga: Ms Marvel Masuk Young Avengers? Ini Alasan MCU Memunculkan Kamala Khan

Kentang

Nilai nutrisi di dalam kentang juga dapat memenuhi kebutuhan nutrisi tubuh.

Bahkan dari dalam kentang terdapat nutrisi penting diantaranya omega 3, vitamin C, vitamin B6, protein, folat, dan zat besi.

Kentang memiliki kadar serat cukup tinggi sehingga cocok untuk menu pengganti nasi hingga dapat menekan nafsu makan.

Bagi Anda yang ingin menjalankan program diet bisa mengolah makanan berbahan kentang untuk mengganti nasi putih.

Baca Juga: Bintang Ms Marvel Ungkap 3 Karakter MCU yang Diinginkan Bersamanya, Siapa Saja?

Ubi jalar

Pengolahan makanan dari ubi jalar juga dapat mengganti nasi putih sebagai menu utama. Bahkan dari kandungan nutrisi di ubi jalar terbilang lengkap.

Ubi jalar mengandung vitamin A, vitamin C, serat tinggi dan kalium.

Adanya komposisi nutrisi lengkap di ubi jalar membuat manfaatnya bagi tubuh terbilang efektif menekan kolesterol jahat atau LDL.

Baca Juga: Profil dan Fakta Menarik Kylie Jenner: Wanita Sosialita Amerika yang Menuai Kontroversi

Singkong

Makanan pengganti nasi putih mudah ditemukan di Indonesia berupa singkong.

Nutrisi di dalam singkong terbilang lengkap di antaranya vitamin C, vitamin B, protein, serat, selenium, dan lainnya.

Selain bisa menggantikan nasi putih, singkong mengandung glikosida sianogen berguna sebagai makanan tepat menggantikan nasi putih.

Baca Juga: Tes Fokus: Buktikan Level Ketelitian Anda dengan Temukan 6 Kata Bahasa Inggris dalam Gambar Ini dengan Benar

Nasi Merah

Jenis nasi merah dianggap lebih sehat dibandingkan nasi putih. Makanan sumber karbohidrat ini mengandung nutrisi diantaranya zat besi, zinc, dan vitamin B6.

Konsumsi nasi merah setiap hari juga mampu memenuhi kebutuhan nutrisi serat tinggi bagi tubuh.

Rekomendasi makanan terbaik pengganti nasi putih terbilang mudah dijumpai hingga bisa diolah sebagai menu sehat. ***

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: Times of India

Tags

Terkini

Terpopuler