Tengah Bergejolak, Google Justru Apresiasi Papua Melalui Doodle

- 4 Desember 2020, 11:13 WIB
Google Doodle Tas Noken Papua.
Google Doodle Tas Noken Papua. /Google

PR TASIKMALAYA – Mesin pencari Google untuk Indonesia menampilkan gambar Doodle tas Noken yang merupakan salah satu benda yang menjadi ciri khas Papua dan Papua Barat.

“Doodle hari ini, ilustrasi oleh seniman dari Depok, Danu Fitra, merayakan Noken, tas hasil kerajinan tangan tradisional, yang merupakan penanda penting budaya dan sosial-ekonomi di Papua dan Papua Barat, Indonesia,” papar Google yang dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari ANTARA.

Ikon doodle Noken digunakan oleh masyarakat Papua dan Papua Barat untuk membawa tanaman dan kayu, bahkan noken digunakan masyarakat setempat untuk menggendong anak.

Baca Juga: Kemensos Berikan Bantuan dan Dukungan Psikososial Bagi Korban Teror Sigi

Berbeda dengan tas pada umumnya, Noken memiliki tali panjang yang melingkari kepala. Selanjutnya, Noken berada di punggung seperti halnya ketika memakai tas ransel.

Noken terbuat dari bahan-bahan alami seperti serat pohon, daun, atau kulit pohon yang dibuat menjadi benang, lalu kemudian dirajut.

Bahkan menariknya, Noken juga merupakan simbol pemersatu lebih dari 250 grup etnik di sana.

Baca Juga: Unggahan Permintaan Maaf HRS dihapus Instagram, Dr Tirta : Wow Galak yo IG!

Danu Fitra terinspirasi membuat doodle Noken karena dia tertarik untuk mengunjungi Papua.

“Saya tahu Noken memiliki banyak filosofi, salah satunya adalah simbol kehidupan yang baik dan kemakmuran karena Noken dibuat dari bahan-bahan yang berasal dari hutan, kemudian digunakan untuk membawa hasil panen dari hutan,” pungkas Danu.

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x