PSSI Konfirmasi Indonesia Layangkan Protes ke AFC Buntut Gol Kontroversi Irak di Piala Asia 2023

- 16 Januari 2024, 19:23 WIB
Foto Penyerang tengah Indonesia, Ramadhan Sananta dan beberapa punggawa Timnas Indonesia memasuki salah satu stadion venue dari ajang Piala Asia 2023, Qatar.
Foto Penyerang tengah Indonesia, Ramadhan Sananta dan beberapa punggawa Timnas Indonesia memasuki salah satu stadion venue dari ajang Piala Asia 2023, Qatar. /Dok. PSSI/

PR TASIKMALAYA - Laga perdana Timnas Indonesia melawan Irak di ajang Piala Asia 2023 di Qatar menimbulkan sebuah kontroversi. Di mana salah satu gol dinilai penuh kontroversi karena dianggap tidak sah.

Dalam hal ini, diketahui gol kedua dari pemain Irak, Osama Rashid di akhir babak pertama seharusnya tidak sah karena proses golnya telah terjebak offside. Namun, ketika wasit, Tantashev Ilgiz memeriksa Video Assistant Referee (VAR) gol tersebut tetap disahkan.

Atas hal itu, Indonesia harus menelan kekalahan telak di laga perdana atas Irak dengan skor 1-3. Hal itu juga sekaligus membuat Tim Garuda kini bercokol di dasar klasemen sementara Grup D.

Menanggapi hal ini, staf kepelatihan Timnas Indonesia melalui Manajer tim, Endri Erawan menyatakan bahwa secara resmi telah melayangkan protes pada pihak Asian Football Confederation (AFC).

Baca Juga: STY Ingin Timnas Indonesia Main Agresif saat Lawan Irak, Tak Lagi Bertahan

Endri menyebut bahwa protes keras itu langsung diberikan pada AFC melalui match commissioner atau pelaksana pertandingan ketika peluit akhir belum berhenti. 

“Tentu kami kecewa. Setelah pertandingan kami resmi protes keras kepada AFC terkait disahkannya gol kedua Irak. Kami sudah resmi melayangkan formulir protes dan diserahkan langsung ke match commissioner seusai pertandingan,” kata Erwin menjelaskan seperti dikonfirmasi langsung dari laman resmi PSSI, Selasa, 16 Januari 2024.

Bagi Erwin, pelayangan protes tersebut perlu dilakukan untuk meningkatkan kinerja para pengadil di lapangan. Terutama terkait keputusan-keputusan yang dapat merugikan satu pihak.

Meski dalam hal ini, dia sadar betul protes ini tidak akan merubah hasil akhir yang didapat. Paling tidak, dirinya tetap berharap hal ini dapat menjadi perhatian lebih.

Baca Juga: Jelang Uji Coba Lawan Libya, Timnas Indonesia Gencar Latihan Taktik

“Kami tahu protes ini tidak akan mengubah hasil pertandingan. Namun setidaknya untuk pertandingan-pertandingan di ajang Piala Asia 2023 ini para wasit atau perangkat pertandingan bisa lebih baik lagi dalam mengambil keputusan,” ucapnya menambahkan.

Senada dengan hal itu, pencetak gol satu-satunya bagi Timnas Indonesia di laga kemarin, Marselino Ferdinan juga menyebut bahwa keputusan tersebut membuat Tim Garuda berada dalam kerugian.

Hal itu kemudian menurutnya membuat kerja keras dan semangat pemain yang tampil dengan maksimal cukup sia-sia. Sebab beberapa kontroversi dalam pertandingan tersebut membuat skor menjadi berubah dengan disahkannya satu gol kedua.

“Kami tidak beruntung di laga perdana ini. Seluruh pemain telah berjuang keras dan maksimal. Namun ada beberapa kontroversi dari wasit yang seharusnya tidak gol, tapi jadi gol,” katanya menjelaskan.***

 

Editor: Wulandari Noor

Sumber: PSSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah