MU Incar 4 Striker Bundesliga Sekaligus: Choupo-Moting, Werner, Muller hingga Guirassy

- 4 Januari 2024, 06:16 WIB
Pemain bertahan Manchester United, Raphael Varane.
Pemain bertahan Manchester United, Raphael Varane. /Reuters/Dylan Martinez

PR TASIKMALAYA - Jendela transfer Januari 2024 telah dibuka sejak 1 Januari 2024 hingga awal Februari 2024 mendatang. Membuat banyak tim memikirkan pembelian atau peminjaman jangka pendek dengan mendatangkan pemain baru.

Dalam hal ini, raksasa Liga Inggris, Manchester United dikabarkan tengah mencari pemain baru di posisi penyerang tengah. Meski mereka telah memiliki banyak opsi, terbukti daya gedor tim masih belum terlihat.

Menariknya, dalam perburuan striker tambahan ini, MU langsung dikabarkan membidik 4 pemain sekaligus sebagai opsi. Dimana seluruh pemain itu bermain di Bundesliga atau Liga Jerman.

Dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari The Athletic, terdapat 4 striker yang diminati tim berjuluk Setan Merah untuk menambah daya gedor lini serang mereka. Diantaranya adalah penyerang milik Bayern Munchen, Eric Maxim Choupo-Moting dan Thomas Muller.

Dua pemain lainnya berada di tim yang berbeda, yakni Timo Werner yang kini tengah kembali memperkuat RB Leipzig dan pemain berbakat dari VFB Stuttgart, Serhou Guirassy.

Baca Juga: Donny van de Beek Resmi ke Eintracht Frankfurt, Status Pinjaman dari MU hingga Akhir Musim

Meski demikian, dalam laporan itu disebutkan bahwa untuk jendela transfer musim dingin ini sebenarnya MU memiliki kendala utama, yakni mengenai keuangan. Sebab walaupun telah resmi diakuisisi saham 25 persen tim baru-baru ini oleh Sir Jim Ratcliffe, tetap dirinya harus menunggu ratifikasi dari Liga Inggris.

Atas hal itu, keuangan yang masih akan mandek tersebut mengharuskan Setan Merah mencari jalur alternatif dengan opsi kesepakatan hemat biaya atau sebuah kesepakatan peminjaman untuk jangka pendek.

Sebab strategi transfer seperti itu sebenarnya sempat mereka lakukan di paruh musim lalu. Dimana saat itu mereka mendatangkan Odion Ighalo dan Wout Weghorst dengan status pinjaman untuk membantu tim.

Menyoroti kemungkinan keempat pemain tadi, Cluctchpoints memberikan penilaian bahwa keempatnya memiliki kemungkinan minat untuk bergabung jika penawaran benar-benar dilayangkan

Choupo-Moting dan Muller dengan kondisinya di Munchen setelah kedatangan striker haus gol, Harry Kane membuat posisi mereka dalam sorotan sedikit redup. Akibatnya, keduanya tidak mendapatkan menit bermain yang cukup.

Sebagai pemain yang berpengalaman, keduanya tentu masih membutuhkan permainan yang lebih sering dan menonjol. Maka kepindahan ke Inggris dapat menjadi pilihan.

Baca Juga: MU Kalah Lagi, Erik Ten Hag Keukeuh Sebut Masalah Tim Masih Soal Cedera

Begitupun dengan Werner yang kini tengah kembali memperkuat Leipzig. Meski dirinya tidak kekurangan menit bermain, dengan pengalamannya bermain di Liga Inggris bersama Chelsea sebelumnya, membuatnya mungkin masih memiliki minat untuk kembali ke Inggris.

Di tengah banyaknya pilihan dari pemain dengan nama masyhur, muncul satu nama baru dari Stuttgart, Guirassy. Sebagai pemain dengan usia matang, dia kini sukses menjadi sorotan di Bundesliga.

Sejauh musim ini, Guirassy sukses mencetak 17 gol dari hanya 14 penampilan di liga. Namun, ketertarikan dengan prospek menarik dari pemain tersebut sedikit minim kemungkinan.

Hal ini disebabkan dengan adanya kabar bahwa klausul pelepasannya cukup tinggi. Dengan demikian, kecil kemungkinan MU dapat membawanya ke Old Trafford tanpa menjual salah satu pemainnya demi memenuhi aturan Financial Fair Play.***

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: Clutch Points


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah