Shayne Pattynama Mengaku Masih Harus Beradaptasi Jelang Laga Timnas Indonesia vs Argentina di FIFA Matchday

17 Juni 2023, 12:35 WIB
Shayne Pattynama. /PSSI

PR TASIKMALAYA – Pemain Timnas Indonesia, Shayne Pattynama mengaku bahwa ia masih harus beradaptasi jelang laga menghadapi tim juara dunia Argentina di FIFA Matchday.

Timnas Indonesia akan melawan Argentina pada laga FIFA Matchday yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Senin, 19 Juni 2023 pukul 19.30 WIB mendatang.

Shayne Pattynama mengaku bahwa ia juga sudah tidak sabar untuk menghadapi Argentina dengan atmosfer di SUGBK.

Ia berharap bisa menjalani debutnya bersama Timnas Indonesia saat menghadapi tim berjuluk Albiceleste dan Ia juga sudah melakukan persiapan matang.

Baca Juga: Demi Wasit Liga 1 dan 2 Lebih Baik, PSSI dan JFA Lakukan Kerja Sama dalam Mutu Integritas Perwasitan

Diketahui, pada laga sebelumnya Shayne Pattynama tidak bisa menjalani debutnya bersama Timnas Indonesia kala melawan Palestina pada laga FIFA Matchday.

Laga tersebut berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, pada Rabu, 14 Juni 2023 kemarin dan berakhir imbang 0-0.

"Saya sudah beristirahat, saya harus beradaptasi dengan cuaca panasnya, sangat bagus, kamu tahu, tapi senang bertemu semua pemain, sangat bagus, saya senang berada di sini," tutur Shayne Pattynama, Jumat, 16 Juni 2023, dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari laman PSSI, Sabtu, 17 Juni 2023

Pemain berposisi sebagai bek tersebut mengaku bahwa ia tidak sabar dengan atmosfer di SUGBK yang akan dipenuhi oleh hampir 80 ribu penonton nantinya.

Baca Juga: Kurang dari Satu Jam, Tiket Indonesia vs Argentina Public Sales Day 1 Ludes Terjual

"Ini sangat gila dengan para fans, akan sangat bagus, saya sangat menantikan pengalaman yang indah dengan 80 ribu fans, saya tidak sabar bermain untuk negara saya, akan sangat indah," tutupnya.

Sebagai informasi, Argentina telah tiba di Bandara Soekarno Hatta, Cengkareng pada Jumat, 16 Juni 2023 pukul 21.50 WIB.

Skuad Albiceleste yang dipimpin oleh pelatih Lionel Scaloni langsung disambut oleh Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI), yakni Erick Thohir yang juga turut didampingi oleh Wakil Ketua Umum Zainudin Amali serta sejumlah anggota Komite Eksekutif seperti Endri Erawan, Arya Sinulingga, Eko Setyawan, Muhammad, Hasnur Sulaiman, Rudy Yulianto, Sumardji dan Sekjen Yunus Nusi.***

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: PSSI

Tags

Terkini

Terpopuler