Stefano Cugurra Targetkan Hasil Positif Bali United FC Saat Hadapi Bhayangkara FC di BRI Liga 1

8 Desember 2022, 13:39 WIB
Pelatih Kepala Bali United FC Stefano Cugurra menargetkan hasil positif saat tim asuhannya melawan Bhayangkara FC. /Liga Indonesia Baru

PR TASIKMALAYA – Stefano Cugurra menargetkan hasil positif saat Bali United FC menghadapi Bhayangkara FC dalam lanjutan Kompetisi BRI Liga 1 musim 2022-2023 di pekan ke 13.

Pertandingan antara Bali United FC vs Bhayangkara FC tersebut akan berlangsung di Stadion Manahan Solo pada Kamis, 8 Desember 2022 pukul 18.15 WIB.

“Sebelumnya tim sudah meraih hasil bagus saat memulai kembali Liga 1 dan kali ini kami persiapan menghadapi Bhayangkara FC,” kata Stefano Cugurra.

Namun, pelatih berkebangsaan Brasil tersebut menepikan rekor pertemuan keduanya dan memilih tetap fokus agar Bali United FC meraih tiga poin penuh.

Baca Juga: Avengers 6: Pemeran Colossus dalam X-Men Akan Muncul di MCU Secret Wars

Hal itu dikarenakan dari 11 pertemuan terakhir keduanya, tim berjuluk Serdadu Tridatu hanya mampu meraih dua kali kemenangan.

Sementara sisanya dimana Bhayangkara FC yang cenderung lebih mampu mendominasi pertemuan keduanya.

Meski di tabel klasemen sementara Liga 1 2022-203 jarak peringkat keduanya terpaut cukup jauh yakni 12 poin.

Akan tetapi, mantan pelatih yang berusia 48 tahun tersebut, tetap menaruh respek terhadap Bhayangkara FC.

Baca Juga: Dipilih Sebagai Manajer Timnas Indonesia, Begini Ucapan Terima Kasih Endri Erawan pada PSSI

“Kami tahu kualitas dari tim Bhayangkara dan kami respek terhadap mereka. Tim harus kerja keras untuk bisa raih hasil positif,” tambahnya, dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari laman Liga Indonesia Baru. 

Serdadu Tridatu juga harus mewaspadai keberadaan sosok Widodo C Putro di kursi pelatih Bhayangkara FC.

Apalagi Widodo C Putro pernah membesut Bali United FC di musim 2017-2018 lalu, sehingga sedikit banyak telah mengetahui kekuatan yang dimiliki oleh Bali United FC.

Pelatih yang akrab disapa Teco tersebut, menilai Bhayangkara FC merupakan tim yang memiliki pemain berkualitas di semua lini.

Baca Juga: Nonton Alice in Borderland Season 2 di Link Ini! Cek Juga Tanggal Rilisnya!

“Tim bagus dan saya sudah beberapa pertandingan bertemu mereka,” ucap Teco.

Catatan terakhir duel keduanya di turnamen pramusim Piala Presiden 2022 lalu, dimana Bali United FC harus mengakui keunggulan Bhayangkara FC dengan skor akhir 1-2.

“Melihat beberapa tahun terakhir, Bhayangkara FC selalu berada di papan atas klasemen sementara di Liga. Kami Bali United menaruh respek dengan Bhayangkara FC,” tutupnya.***

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: Liga Indonesia Baru

Tags

Terkini

Terpopuler