Perempat Final Indonesia Masters 2022: Rinov/Pitha Kalah, Tuan Rumah Tanpa Wakil di Nomor Ganda Campuran

10 Juni 2022, 13:50 WIB
Pasangan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari harus takluk oleh ganda campuran Thailand di babak perempat final Indonesia Masters 2022. /Twitter.com/@INABadminton

PR TASIKMALAYA - Turnamen bulu tangkis Indonesia Masters 2022 yang berlangsung di Istora Senayan hari ini, 10 Juni 2022 kini memasuki babak perempat final.

Pasangan ganda campuran Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari jadi wakil tuan rumah pertama, yang bertanding di babak perempat final Indonesia Masters 2022.

Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari akan menghadapi ganda campuran asal Thailand, Supak Jomkoh/Supissara Paewasampran di babak perempat final Indonesia Masters 2022.

Selain Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, masih ada lima wakil tuan rumah lainnya yang bertanding di babak perempat final Indonesia Masters 2022.

Baca Juga: 10 Tanda-tanda Orang Wafat dalam Keadaan Khusnul Khotimah, Salah Satunya Meninggal karena Tenggelam

Di babak sebelumnya Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari mengalahkan wakil tuan rumah lainnya, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti dengan dua gim langsung.

Sementara Supak Jomkoh/Supissara Paewasampran mengalahkan ganda campuran asal Jepang di babak 16 besar.

Berdasarkan pantauan PikiranRakyat-Tasikmalaya.com, kedua pasangan saling mengejar perolehan poin di awal gim pertama.

Baca Juga: Jungkook BTS Ungkapkan Momen Kelam yang Bersejarah dalam Hidupnya: Aku Harusnya Mendengarkan Mereka

Rinov dan Pitha unggul tipis 11-10 di interval gim pertama.

Selepas interval, ganda campuran Thailand mendapatkan empat poin beruntun yang membuatnya berbalik unggul 15-11.

Permainan cepat yang ditunjukkan Supak dan Supissara, membuatnya memenangi gim pertama dengan skor 21-13.

Baca Juga: Pencairan Bansos PKH Tahap 2 Berakhir Juni 2022, Segera Cek Nama Penerima Lewat HP di Link cekbansos.kemensos

Di awal gim kedua, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari sempat mengimbangi perolehan poin ganda campuran Thailand dengan skor 5-5.

Supak Jomkoh/Supissara Paewasampran kemudian menjauh dengan keunggulan 11-7 sebelum interval gim kedua.

Beberapa kesalahan dilakukan Rinov dan Pitha, yang membuatnya tertinggal jauh 8-16.

Baca Juga: Jokowi Perintahkan Kemenlu Bantu Kepulangan Jenazah Eril: Sudah Komunikasi dengan Pak Ridwan Kamil

Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari mendapat momentum untuk bangkit, setelah meraih lima poin berturut-turut.

Sayangnya ganda campuran rangking ke-19 BWF itu harus takluk 14-21 di gim kedua.

Hasil ini membuat tuan rumah dipastikan tanpa wakil, di babak semifinal Indonesia Masters 2022 nomor ganda campuran.***

Editor: Gani Kusumanegara

Tags

Terkini

Terpopuler