Dundalk vs Arsenal: The Gunners Tak Terkalahkan di Penyisihan Grup Liga Eropa

11 Desember 2020, 07:16 WIB
Penyerang muda Arsenal Folarin Balogun melakukan selebrasi seusai mencetak gol keempat timnya ke gawang Dundalk dalam laga pemungkas Grup B Liga Europa di Stadion Aviva, Dublin, Republik Irlandia, Kamis (10/12/2020) waktu setempat. /@arsenal/Instagram/Instagram Resmi Arsenal

PR TASIKMALAYA – Laga Dundalk vs Arsenal pada pertandingan lanjutan di Liga Eropa berakhir dengan skor 2-4.

Pertandingan Dundalk vs Arsenal dihelat di Stadion Aviva pada Jumat, 11 Desember 2020 dini hari WIB.

Arsenal yang bermain sebagai tim tamu berhasil meraih kemenangan atas Dundalk.

Baca Juga: Waspada Delirium, Gejala Covid-19 yang Menyerang Kesehatan Mental

The Gunners unggul terlebih dahulu atas tuan rumah, melalui gol Eddie Nketiah pada menit ke-12.

Tidak lama berselang, Arsenal menambah keunggulan atas Dundalk pada menit ke-18 lewat gol sensasional Mohamed Elneny.

Tuan rumah berhasil memperkecil ketertinggalan pada menit ke-22 lewat gol Jordan Flores.

Baca Juga: Dirundung Masalah Pajak, Hunter Biden Diselidiki Kantor Kejaksaan Amerika Serikat

Hingga babak pertama berakhir, tidak ada tambahan gol yang tercipta dari kedua tim. Skor sementara Dundalk 1 - Arsenal 2.

Pada babak kedua, Arsenal memperbesar keunggulannya melalui gol Joe Willock pada menit ke-67, skor sementara 1-3.

Arsenal semakin di atas angin setelah kembali mencetak gol pada menit ke-80 lewat gol Folarin Balogun.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Tasikmalaya Hari Ini, 11 Desember 2020: Hujan Disertai Petir pada Siang Hari

Lima menit setelah gol keempat Arsenal, pada menit ke-85, Dundalk berhasil memperkecil keunggulan tim tamu lewat gol Sean Hoare.

Hasil pertandingan tersebut menempatkan Arsenal di puncak klasemen grup B Liga Eropa dan berhasil melaju ke babak selanjutnya.

Kemenangan tersebut juga merupakan rekor The Gunners untuk pertama kali sejak November 2005 yang berhasil menang dalam enam pertandingan beruntun di Liga Eropa.

Baca Juga: Afganistan Jadi Negara Paling Mematikan di Dunia, Kelompok Bersenjata Tembak Mati Jurnalis TV Wanita

Sedangkan bagi Dundalk, kekalahan tersebut menjadi akhir permainannya di Liga Eropa pada musim ini.

Susunan pemain:

Dundalk, Gary Rogers, Sean Hoare, Andrew Boyle (Brian Gartland 46’), Daniel Cleary, Sean Gannon (John Mountney 54’), Chris Shields, Jordan Flores, Darragh Leahy, Patrick McEleney (Stefan Colovic 77’), David McMillan (Daniel Kelly 54’), Michael Duffy (Jamie Wynne 77’).

Baca Juga: Hasil Tes Swab Sudah Keluar, Wagub DKI Jakarta Ahmad Riza Patria akan Kembali Bekerja

Pelatih: Filippo Giovagnoli

Arsenal, Runar Alex Runarsson,  Calum Chambers, Shkodran Mustafi, Pablo Villar, Cedric Soares, Joe Willock (Miguel Azeez 83’), Mohamed Elneny (Daniel Ceballos 62’), Ainsley Maitland-Niles, Emile Smith-Rowe (Ben Cottrell 77’), Nicolas Pepe, Eddie Nketiah (Folarin Balogun 62’).

Pelatih: Mikel Arteta.***

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Sky Sports

Tags

Terkini

Terpopuler