Berhasil Kembalikan 2 Aset dan Uang Rp 4 Miliar, Risma: Saya Bisa Tenang Meninggalkan Jabatan ini

- 22 Oktober 2020, 12:10 WIB
Penyerahan simbolis aset dan uang dari Kejati Jawa Timur kepada Pemkot Surabaya Rabu, 21 Oktober 2020.*
Penyerahan simbolis aset dan uang dari Kejati Jawa Timur kepada Pemkot Surabaya Rabu, 21 Oktober 2020.* //Pemerintah Kota Surabaya

“Alhamdulillah sekarang sudah bisa dikembalikan uang itu dan langsung kami transfer ke kas daerah Pemkot Surabaya. Jadi, yang kami kembalikan dua bidang tanah beserta sertifikatnya ditambah pula uang Rp 4 miliar lebih,” tambahnya.

Baca Juga: Indonesia Peringkat ke-7 Negara Berpenghasilan Rendah, Ekonom: Generasi Mendatang Mewarisi Hutang

Berkat bantuan Kejaksaan Tinggi Jawa Timur, akhirnya dua aset tanah dan uang sebesar Rp 4 miliar lebih kembali ke tangan Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya.

Saat menerima aset dan uang di kantor Kejaksaan Tinggi Jawa timur itu, Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini pun menangis bahagia, apalagi di sisa-sisa masa jabatannya, masih ada aset pemkot yang berhasil dikembalikan.

Ia menyampaikan atas nama Pemkot Surabaya dan warga Kota Surabaya mengucapkan terimakasih karena saat ini bukan hanya aset yang berhasil dikembalikan, tapi beberapa permasalahan di Pemkot Surabaya juga bisa dikembalikan dan diselesaikan.

Baca Juga: 5 Tips Mudah Merawat Mobil agar Awet Selama PSBB

“Contohnya Rp 4 miliar lebih ini. Terus terang saya bingung, karena waktu itu tidak bisa ditarik, padahal kita harus bisa menjawab pertanyaan BPK karena sudah pernah ditanyakan,” kata Wali Kota Risma.

Oleh karena itu, ia menyampaikan terimakasih sebanyak-banyaknya karena di akhir masa jabatannya, ia masih diberi kepercayaan oleh Tuhan untuk menerima aset yang dibantu oleh Kejaksaan Tinggi Jatim.

Padahal, ia mengaku tidak pernah membayangkan kalau aset itu bsia kembali ke tangan Pemkot Surabaya dan warga Surabaya.

Baca Juga: Ridwan Kamil dan Habib Lutfi Hadiri Istigosah Qubro Jawa Barat

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Pemerintah Kota Surabaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x