Jaga Kedamaian Selama Pemilu 2024, KBRI Laos: Harus Rukun

- 9 Februari 2024, 18:55 WIB
Ilustrasi - KBRI di Vientiane, Laos dalam Pemilu 2024 mendorong para warga negara Indonesia (WNI) di negara itu untuk sebarkan Pemilu damai.
Ilustrasi - KBRI di Vientiane, Laos dalam Pemilu 2024 mendorong para warga negara Indonesia (WNI) di negara itu untuk sebarkan Pemilu damai. /RRI

PR TASIKMALAYA - Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Vientiane, Laos dalam Pemilu 2024, mulai mendorong para warga negara Indonesia (WNI) di negara itu untuk sebarkan pemilu damai.

Perihal WNI didorong untuk sebarkan Pemilu 2024 yang damai di Laos, disampaikan oleh Fungsi Pensosbud KBRI Vientiane, Aik Retno Utari pada 9 Februari 2024.

"Apa pun pilihannya kita harus rukun," kata Aik Retno Utari soal ajakan Pemilu 2024 damai.

Aik mengatakan jika KBRI selalu berikan imbauan bahwa Pemilu 2024 harus berjalan kondusif kepada para WNI. Salah satu cara yang diterapkan adalah silaturahmi.

Baca Juga: Link Twibbon Pemilu 2024 yang Bisa Diakses Secara Gratis dan Mudah

"Itu selalu diimbau dalam kegiatan-kegiatan KBRI, di berbagai kesempatan selalu diimbau," kata Aik.

Sebagaimana dirangkum dari ANTARA, Grup WhatsApp yang dibuat KBRI juga diberikan himbauan mengajak WNI untuk serukan Pemilu 2024 damai.

Di lain hal, Aik menekankan bahwa KBRI hanya berikan bantuan fasilitas untuk kebutuhan Pemilu 2024. Sedangkan tugas perihal sosialisasi tahapan Pemilu, dilakukan oleh Panitia Pemilihan Luar Negeri (PPLN).

"Kalau mengenai proses tahapan Pemilu, sosialisasinya oleh PPLN. KBRI sifatnya fasilitasi, seperti fasilitas TPS, fasilitas untuk tempat kantornya PPLN, kita sediakan ruangan, ruangan tersendiri. Jadi sifatnya fasilitasi," kata Aik.

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x