Hari Ini MRT dan TransJakarta Ubah Jam Operasional Sampai Pukul 1.30 WIB Malam Khusus Penonton Coldplay

- 15 November 2023, 15:58 WIB
Ilustrasi Transjakarta.
Ilustrasi Transjakarta. /Transjakarta.co.id

PR TASIKMALAYA - Pada hari ini, Rabu, 15 November 2023, sebuah konser grup band ternama asal Inggris, Coldplay akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK). Atas hal itu, PT MRT Jakarta (Perseroda) secara khusus memberlakukan jadwal operasi yang berbeda dari hari-hari biasanya.

Seperti diketahui, pada hari-hari biasanya MRT memiliki jam operasional dari pukul 5.00 WIB sampai dengan 24.00 WIB. Sementara untuk hari ini, jam operasionalnya relatif lebih panjang, sampai dengan pukul 1.30 WIB.

Dalam hal ini, Corporate Secretary Division Head MRT Jakarta (Perseroda), Ahmad Pratomo menyatakan bahwa perubahan jadwal tersebut hanya akan berlaku pada hari ini. Secara khusus dipersiapkan bagi seluruh masyarakat yang tengah menonton konser Coldplay.

Keputusan peraturan ini juga telah diatur dalam Surat Keputusan Kepala Dinas Perhubungan Provinsi DKI Jakarta Nomor e-0158 tahun 2023 tentang Penugasan kepada PT MRT Jakarta (Perseroda) untuk Penyediaan Layanan Perkeretaapian Pendukung-pendukung konser Coldplay.

"Pola operasi di atas hanya berlaku untuk satu hari (Rabu, 15 November 2023)," kata Pratomo dalam keterangan resmi sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari PMJ News, Rabu, 15 November 2023.

Baca Juga: 6 Hotel Murah Mulai Rp100 Ribuan Dekat GBK, Tempat Nonton Konser Coldplay

Selain itu, transportasi publik lainnya yang juga disiapkan untuk memberi layanan pada penonton konser adalah Transjakarta. Secara khusus, PT Transportasi Jakarta (TransJakarta) akan merubah jam operasionalnya.

Adapun terkait rute yang disiapkan, sebagaimana dipaparkan oleh Kepala Departemen Humas dan CSR TransJakarta, Wibowo menyatakan bahwa terdapat 3 rute yang akan menerapkan jam operasional khusus ini.

"Ketiga layanan tersebut adalah koridor (3F) Kalideres - GBK, (9C) Pinang Ranti - GBK, dan (10H) Tanjung Priok - Blok M," kata Wibowo menjelaskan.

Halaman:

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x