KPU RI Pastikan Debat Capres-Cawapres di Pilpres 2024 Tetap Dilaksanakan: Tak Bisa Ditawar

- 2 November 2023, 18:32 WIB
Gedung Komisi Pemilihan Umum (KPU).
Gedung Komisi Pemilihan Umum (KPU). /Kominfo

Baca Juga: Prinsip Perubahan dengan Dasar Spiritual dan Semangat jadi Modal Anies-Muhaimin di Pencalonan Pilpres 2024

"Belum kami ambil keputusan, tetapi 99,9 persen isu lingkungan hidup bakal masuk menjadi salah satu isu yang diprioritaskan untuk menjadi pokok bahasan," tutur Afifuddin menambahkan.

Diketahui sebelumnya, KPU RI sudah menerima pendaftaran tiga bakal pasangan capres dan cawapres untuk Pilpres 2024, yakni Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, Ganjar Pranowo-Mahfud MD dan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

Setelah proses pendaftaran, debat capres dan cawapres di Pilpres 2024 menjadi hal yang paling ditunggu oleh masyarakat. Sebab adu kepintaran antara pasangan calon akan terlihat dalam sesi tersebut.

Baca Juga: Prabowo-Gibran Bakal Untung, Pendukung Ganjar Diyakini Bisa Pecah Menurut Pengamat

Acara debat capres cawapres dalam Pilpres 2024 juga menjadi gambaran untuk masyarakat dari pasangan calon dalam menanggapi berbagai isu yang sedang ramai dibicarakan

Sementara itu, pemungutan suara untuk Pilpres 2024 dijadwalkan pada tanggal 14 Februari 2024 mendatang.***

Halaman:

Editor: Wulandari Noor

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah