Al Ghazali dan El Rumi Gabung Partai Gerindra, Prabowo: Masa Depan Kita

- 28 April 2023, 07:41 WIB
Al Ghazali dan El Rumi, anak musisi ternama Indonesia sekaligus Wakil Sekretaris Jenderal Ahmad Dhani resmi gabung dengan Gerindra.
Al Ghazali dan El Rumi, anak musisi ternama Indonesia sekaligus Wakil Sekretaris Jenderal Ahmad Dhani resmi gabung dengan Gerindra. /ANTARA/Narda Margaretha Sinambel

PR TASIKMALAYA - Partai Gerindra akan membuat strategi apik untuk membuat Prabowo Subianto menang dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024. Salah satu caranya yaitu dengan menggaet kader muda.

Al Ghazali Kohler dan El Jalaluddin Rumi yang merupakan anak musisi ternama Indonesia sekaligus Wakil Sekretaris Jenderal Ahmad Dhani resmi bergabung dengan Partai Gerindra.

Bergabungnya Al Ghazali dan El Rumi ke Partai Gerindra diumumkan langsung oleh Prabowo Subianto dalam konferensi pers di Kertanegara IV, Jakarta.

"Hari ini kami dapat bantuan kekuatan anak-anak muda milenial yang siap berjuang bersama kita, Al dan El. Saudara, silakan ke depan. Mereka masa depan kita semua," ujar Prabowo pada Kamis, 27 April 2023 seperti dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Antara.

Baca Juga: Ikut Hadir dalam Premier Film Dream, Begini Bentuk Dukungan Wooga Squad untuk Park Seo Joon

Dalam acara tersebut, Al Ghazali terlihat memakai pakaian berwarna hitam dan El Rumi mengenakan kaos putih.

Prabowo mengatakan bahwa Partai Gerindra mendapatkan kekuatan anak muda milenial yang akan berjuang mewujudkan cita-cita Partai. Ia juga menyebut jika Al dan El adalah masa depan mereka semua.

"Kami Gerindra adalah partainya anak muda dan kami bertekad bahwa Gerindra harus menjadi partai masa depan," tambahnya.

Prabowo berkata jika partainya akan berusaha untuk menyiapkan serta memberikan pendidikan kepada kader muda. Dia juga melihat akan ada peningkatan jumlah anak muda yang bergabung dengan Gerindra.

Baca Juga: Ayam Goreng Keluarga yang Favorit dengan Hanya Menggunakan 5 Bahan Saja, Rasakan Rasa Bintang 5-nya!

"Dengan menyiapkan kader muda dalam minggu-minggu ke depan akan ada banyak anak muda yang akan bergabung dengan kita. Jadi kami di sini hanya menyiapkan jalan, untuk yang muda ini," kata Prabowo.

Selain itu, Prabowo juga mengumumkan beberapa tokoh nasional yang baru saja bergabung dengan partai Gerindra. Ia menyebutkan nama seperti Iwan Bule hingga Muwardi Yahya, Wakil Gubernu Sumatera Selatan.

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x