Link Streaming Gerhana Matahari Hibrida Hari Ini 20 April 2023, Fenomena Langka yang Jarang Terjadi

- 20 April 2023, 08:37 WIB
Link Live Streaming Gerhana Matahari Hibrida yang Akan Muncul Hari Ini
Link Live Streaming Gerhana Matahari Hibrida yang Akan Muncul Hari Ini /bairi

Baca Juga: 10 Titik Lokasi untuk Melihat Fenomena Gerhana Matahari Hibrida di Indonesia pada 20 April 2023

"Gerhana Matahari total akan teramati khususnya di wilayah Indonesia bagian timur yang terbilang singkat kurang lebih 1 menit, sementara di daerah Indonesia lainnya akan teramati sebagai gerhana Matahari parsial. Gerhana Matahari ini akan teramati sebagai gerhana Matahari cincin di wilayah selatan Samudera Hindia dan Samudera Pasifik," tambah Johan.

Peristiwa langka ini bisa dilihat dari sebagian wilayah di Timor Leste dan Papua. Gerhana ini, kata Johan, juga bisa diamati dari Lampung dan Jakarta pukul 09.31 WIB.

Sedangkan puncak gerhana akan terjadi sekitar pukul 10.44 WIB dan diperkirakan selesai pukul 12.02 WIB.

Dalam keterangannya, Johan mengimbau agar masyarakat agar tidak melihat matahari secara langsung tanpa alat bantu seperti teleskop yang dilengkapi filter matahari.

Baca Juga: Gerhana Bulan Total akan Terjadi Malam ini, Berikut ini Tata Cara Salat Gerhana

"Alat yang dapat digunakan untuk mengamati gerhana Matahari adalah teleskop yang dilengkapi filter Matahari, kacamata khusus gerhana Matahari, kamera DSLR lensa telephoto yang dilengkapi filter Matahari dan kamera pinhole (lubang jarum)," tambahnya.

Namun jika tidak memiliki alat aman yang bisa digunakan untuk melihat gerhana secara langsung, kalian bisa klik link di bawah ini.

Link tersebut akan mengarah ke kanal YouTube resmi BRIN yang menyiarkan secara langsung proses terjadinya gerhana tersebut.

Link streaming - KLIK DISINI -.***

Halaman:

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: YouTube BRIN Indonesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah