Mahfud MD Dapat Anugerah Gelar Daeng Malempu dari UINAM

- 26 Februari 2023, 08:34 WIB
Mahfud MD dalam Acara Silaturahmi IKA UIN Alauddin Makassar, 26 Februari 2023.
Mahfud MD dalam Acara Silaturahmi IKA UIN Alauddin Makassar, 26 Februari 2023. /Antara/Darwin Fatir

PR TASIKMALAYA – Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar (UINAM) melalui rektornya, Hamdan Juhannis, menganugerahkan gelar ‘Daeng Malempu’ kepada Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan HAM (Menko Polhukam), Moh Mahfud MD. 

Gelar tersebut diberikan kepada Mahfud MD berkat pikiran dan pandangan-pandangannya terkait politik hingga hukum yang disampaikan kepada publik.

Daeng Malempu itu sendiri menurut Hamdan Juhannis memiliki arti lurus sehingga sesuai dengan yang terlihat dari sosok Mahfud MD.

Baca Juga: Kamu Sangat Jenius, jika Berhasil Selesaikan Misi Mencari 3 Perbedaan Gambar dalam 15 Detik

“Daeng Malempu artinya lurus, punya integritas. Namanya saja Daeng Malempu, jika akademisinya tidak pernah hilang tapi selalu bersemayam dengan penyampaian pikiran-pikiran akademis (politik-hukum, red.),” ucap Hamdan Juhannis dalam acara silaturahmi keluarga besar UIN setelah Musyawarah Besar ke-5 di kampus UINAM, Makassar, Sulawesi Selatan, Sabtu, 25 Februari 2023, seperti dikutip oleh PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Antara.

Jelasnya, bahwa gelar Daeng Malempu dalam bahasa Bugis diartikan sebagai cerdas, jujur, dan bisa diandalkan.

Penganugerahan gelar tersebut tidak merupakan tindakan yang dilakukan secara sewenang-wenang, melainkan telah dilakukan sesuai dengan prosedur akademis yang proporsional.

Baca Juga: Pendaftaran Komcad Ditutup 17 Hari Lagi, Berikut Syarat dan Cara Mendaftarnya

Sehingga pihak kampus memiliki pertimbangan-pertimbangan tertentu yang dinilai telah ada dimiliki oleh Mahfud MD.

Halaman:

Editor: Wulandari Noor

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x