KAI Buka Layanan Pengembalian Tiket hingga 100 Persen Dampak Jalur Amblas

- 9 Oktober 2022, 11:50 WIB
Ilustrasi kereta api.
Ilustrasi kereta api. /Instagram/@kai121/

PR TASIKMALAYA - Bagi Anda yang menggunakan transportasi Kereta Api (KA) yang terganggu pada perjalanannya akibat amblasan tanah di Jalur JerukLegi-Kawunganten, Kabupaten Cilacap, Anda bisa minta ganti rugi penggantian tiket.

PT KAI membuka penerimaan ganti rugi pengembalian bea tiket hingga 100% bagi pelanggan yang terdampak.

Hal itu disampaikan VP Public Relations KAI Joni Martinus kepada awak media Sabtu, 8 Oktober 2022.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Wanita Hamil atau Hati? Cari Tahu Anda Mungkin Orang yang Cemburu

"Pembatalan dapat dilakukan hingga tujuh hari setelah jadwal keberangkatan yang tertera pada tiket," ujar Joni Martinus dalam keterangannya.

Lanjut Joni, pengembalian tiket dapat dilakukan di stasiun dengan menghubungi layanan customer service di lokasi.

Selain itu, bisa juga melalui Contact Center KAI dengan telepon di 121, WhatsApp (WA) KAI121 di 08111- 2111-121, atau email [email protected], atau media sosial KAI121.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Berapa Anggota Keluarga Anda? Ungkap Karakter yang Dimiliki Sebenarnya

"Saya atas nama manajemen dan seluruh jajaran KAI memohon maaf atas ketidaknyamanan yang dirasakan oleh pelanggan dan sedang berupaya secara maksimal agar seluruh perjalanan KA dapat kembali normal," ujar Joni dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Instagram @prfmnews Mingu, 9 Pktober 2022.

PT KAI saat ini telah menyelesaikan kendala tersebut serta jalur yang sempat amblas sudah bisa dilalui kembali meski PT KAI masih melakukan normalisasi pada titik-titik di lokasi.

Kini jalur tersebut dapat dilalui kembali KA dengan kecepatan normal.

Baca Juga: Jeffrey Dahmer Dibunuh oleh Sesama Narapidana di Penjara, Ternyata Ini Motif Sebenarnya

Adapun nama nama kereta yang terdampak dalam gangguan keterlambatan yang melewati wilayah PT KAI Daop 5 Purwokerto adalah:

KA Mutiara Selatan (KA 132) relasi KiaraCondong-Surabaya Gubeng lambat 378 menit.

KA Turangga (KA 79) relasi Surabaya Gubeng-Bandung lambat 373 menit.

KA Parcel Selatan (KA 300G) lambat 329 menit.

Baca Juga: Tes IQ: Jika Anda Bermata Jeli Pasti Bisa Temukan 3 Perbedaan pada Gambar Wanita yang Ketakutan Ini

KA Malabar (KA 119) relasi Malang-Kiaracondong lambat 309.

KA Kutojaya Selatan (KA 312) relasi Kiaracondong-Kutoarjo lambat 281 menit.

KA Mutiara Selatan (KA 131) relasi Surabaya Gubeng-Kiaracondong lambat 324 menit.

KA Parcel Selatan (KA 299C) lambat 199 menit.

KA Kahuripan (KA 284) relasi Kiaracondong-Blitar lambat 217 menit.***

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: Instagram @prfmnews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah