Presiden Jokowi Berikan Pesan untuk Momen Idul Adha Tahun Ini

- 10 Juli 2022, 10:47 WIB
Simak berikut pesan dari Presiden Joko Widodo di momen perayaan Idul Adha tahun 2022 ini.
Simak berikut pesan dari Presiden Joko Widodo di momen perayaan Idul Adha tahun 2022 ini. /Instagram.com/@jokowi

PR TASIKMALAYA – Perayaan Idul Adha tahun ini mulai dilakukan pada 10 Juli 2022 ini secara serentak di seluruh wilayah Indonesia.

Tidak ketinggalan bagi Presiden RI, Joko Widodo (Jokowi) untuk ikut dalam perayaan Idul Adha pada tahun ini.

Sebagai informasi, Jokowi menunaikan ibadah shalat Idul Adha di Masjid Istiqlal Jakarta pada Minggu pagi.

Setelah melakukan ibadah shalat Idul Adha, Jokowi memberikan berbagai pesan terkait perayaan momen ini.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Apa Kemampuan Spritual yang Tersembunyi dalam Diri Anda? Ungkap Melalui Pilihan Gambar Ini

Jokowi mengatakan bahwa menyebarkan rasa bahagia dan memaknai momen Idul Adha adalah bagian terpenting pada momen ini selain berkurban.

"Alhamdulilah pada pagi hari ini, kita baru saja menunaikan ibadah salat Ied di Hari Raya 1443 Hijriah di tahun 2022. Hari Raya Idul Adha kita maknai sebagai sebuah ketauhidan, sebuah aktivitas yang menebarkan kebaikan yang sebanyak-banyaknya untuk sesama," kata Jokowi yang dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari ANTARA pada 10 Juli 2022.

"Menebarkan rasa bahagia yang sebanyak-banyaknya pada kanan kiri kita. Bukan hanya berkurban dalam menyembelih hewan kurban tetapi memaknai yang tadi saya sampaikan, adalah hal lebih penting untuk bisa kita lakukan," lanjut Jokowi.

Selain itu, Presiden kelahiran 21 Juni 1961 itu juga mendoakan jemaah haji yang sedang menjalankan ibadah di Tanah Suci Mekkah.

Baca Juga: Resep Tongseng Kambing, Olahan Nikmat Saat Idul Adha

"Tadi kami berdoa bersama agar saudara-saudara kita yang sedang menunaikan ibadah haji supaya diberikan keselamatan, supaya diberikan kesehatan, kesabaran dan nanti kembali ke Tanah Air dalam keadaan selamat dan membawa haji yang mabrur," tambah Jokowi.

Dilansir dari akun Instagram @jokowi, mantan walikota solo tersebut juga membagikan momen Idul Adha di sosial media tersebut.

Pada caption nya tertulis bahwa ada pengorbanan yang harus dilakukan untuk mencapai kebahagiaan dalam Idul Adha.

Baca Juga: Tes Matematika: Punya IQ Tinggi? Coba Jawab Soal Ini dengan Tepat dan Hanya dalam 7 Detik Saja!

“Pengorbanan, keikhlasan, dan rasa syukur kehadirat Allah Yang Maha Kuasa, akan membuat hidup manusia punya makna dan menjadi jembatan untuk berbahagia,” tulis Jokowi.

Sebagian besar masyarakat Indonesia sudah melakukan shalat Idul Adha di berbagai tempat sebelum melakukan penyembelihan hewan kurban.

Kambing ataupun domba masih menjadi favorit masyarakat Indonesia karena harga yang cukup terjangkau jika dibandingkan dengan sapi.

Namun mengingat pandemi Covid-19 masih belum selesai, maka sesi pemotongan hingga penerimaan daging hewan kurban akan dilakukan dengan mengikuti protokol kesehatan.***

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: Instagram @jokowi ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x