Catat! Ini Daftar Nomor Penting saat Perjalanan Mudik

- 28 April 2022, 20:23 WIB
Berikut delapan nomor penting yang wajib dicatat saat melakukan perjalanan mudik lebaran Idul Fitri 2022.*
Berikut delapan nomor penting yang wajib dicatat saat melakukan perjalanan mudik lebaran Idul Fitri 2022.* /Instagram @mudik_2022

PR TASIKMALAYA - Perjalanan mudik identik dengan melihat jadwal one way dan ganjil genap.

Aturan one way ini dilaksanakan mulai hari ini, Kamis, 28 April 2022, hingga 29, 30 April, dan 1 Mei 2022.

Pada mudik lebaran tahun ini, Juru Bicara Kementerian Perhubungan Adita Irawati menyebut tidak ada penyekatan.

Bagi Anda yang melaksanakan mudik tahun, catat sejumlah nomor penting ini agar tidak kelabakan:

Baca Juga: Tes IQ: Anak Mana yang Diadopsi Keluarga Ini? Cuma Orang Jenius yang Bisa Menjawabnya

1. Jasa Marga - 14080

2. BBM Pertamina - 135

3. Kepolisian - 110

4. Pemadam Kebakaran - 113

Baca Juga: Tes Psikologi: Mana Pria dari Ketiga Wanita Ini? Lihat Kinerja IQ dan Mata yang Anda Miliki

5. Ambulans - 119

6. BNPB - 117

7. Basarnas - 115

8. Kementerian Perhubungan - 151

Baca Juga: Xochitl Gomez Ungkap Masa Depan America Chavez di MCU

Sementara itu, jika Anda hingga saat ini belum mendapatkan Tabungan Hari Raya (THR) Keagamaan, laporkan melalui poskothr.kemnaker.go.id.

Hingga saat ini juga, pemerintah melalui Kementerian Agama belum mengumumkan secara pasti kapan jatuhnya 1 Syawal 1443 Hijriah.

Kementerian Agama sendiri baru akan menggelar sidang isbat (penetapan) 1 Syawal 1443 H pada Minggu, 1 Mei 2022 petang

Namun, Muhammadiyah sendiri telah menetapkan Idul Fitri 2022 atau 1 Syawal 1443 H jatuh pada Senin, 2 Mei 2022.***

 

Editor: Tyas Siti Gantina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x