Sosok Ini Mengaku Sudah Menebak Habib Bahar Akan Jadi Tersangka Lagi

- 9 Januari 2022, 06:39 WIB
Mengaku sudah menebak Habib Bahar akan menjadi tersangka lagi, sosok ini melihat keanehan saat pemeriksaan.
Mengaku sudah menebak Habib Bahar akan menjadi tersangka lagi, sosok ini melihat keanehan saat pemeriksaan. /Instagram.com/@zeinbu151

Baca Juga: Beberapa Aktor Ini Dinilai Cocok Berperan Sebagai Anak Sekolah Meski Sudah Berusia 30-an Tahun

Hal tersebut, menurut Aziz, terlihat dari perlakuan polisi terhadap Habib Bahar yang terus mengawalnya, termasuk saat salat dan makan.

"Karena ke mana-mana sudah mulai dikawal oleh pihak kepolisian. Maksud saya misalnya saat mau salat, mau makan, seperti itu," tambahnya.

Setelah pemeriksaan, keesokan paginya Habib Bahar ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan penyebaran berita bohong.

"Kemudian naik ke penetapan sebagai tersangka. Kemudian lanjut dengan penangkapan dan penahanan," tandas Aziz Yanuar.

Baca Juga: Penelitian: Vape atau Rokok Elektrik Ternyata Dapat Membuat Penggunanya Merasa Lebih Stres

Semula melaporkan ke Polda Metro Jaya pada 17 Desember 2021, laporan Husin Shihab itu kemudian dilimpahkan oleh polisi ke Polda Jawa Barat.

Setelah 11 jam diperiksa sebagai saksi, Habib Bahar kemudian ditetapkan sebagai tersangka pada Selasa, 4 Januari 2022.

Naik status sebagai tersangka, terhadap Habib Bahar kemudian dilakukan penahanan.

Habib Bahar diketahui menjadi tersangka penyebaran berita bohong terkait dengan ceramahnya pada 11 Desember 2021 di Margaasih, Bandung, Jawa Barat.***

Halaman:

Editor: Al Makruf Yoga Pratama

Sumber: YouTube Indonesia Lawyers Club


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x