Ferdinand Hutahaean: Mengapa Bahar Mendominasi Berita dan Menutupi Banyak Hal?

- 3 Januari 2022, 16:45 WIB
Ferdinand Hutahaean soroti pemberitaan Habib Bahar yang mendominasi.
Ferdinand Hutahaean soroti pemberitaan Habib Bahar yang mendominasi. /Twitter/@FerdinandHaean3

PR TASIKMALAYA - Ferdinand Hutahaean angkat bicara perihal permasalahan Formula E hiingga isu lainnya.

Menurut Ferdinand Hutahaean, permasalahan Formula E dan beberapa lainnya kini tertutupi oleh pemberitaan Habib Bahar Bin Smith.

Lewat unggahan twitternya Ferdinand Hutahaean mengatakan bahwa Formula E Jakarta gelap gulita.

"Formula E Jakarta gelap gulita, circuit nya tidak jelas," tulisnya, dikutip PikiraRakyat-Tasikmalaya.com dari Twitter @FerdinandHaean3 pada Senin 3 Januari 2021.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Pilih Salah Satu Rumah! Bisa Prediksi Hal yang Akan Berubah dalam Hidupmu Minggu Depan

Tidak hanya mempertanyakan hal ini, Ferdinand Hutahaean juga meyakini balapan ini akan gagal.

"Apakah ini balapan mobil hantu? Saya sangat yakin, balapan ini akan gagal dan tidak terlaksana kecuali dibuat standar antar kampung," sambungnya.

Dia juga mengingatkan Anies Baswedan soal masalah ini.

"Nies, siap-siap aja nanti ya, rompi orange masih banyak di KPK," ujarnya.

Baca Juga: Suga BTS Dinyatakan Sembuh dari Infeksi Covid-19, Begini Kata BigHit Music

Dalam unggahan lainnya dia juga menyoroti satu hal yang sedang menjadi perbincangan.

Selain Formula E, dia juga menyebutkan mengenai Jakarta International Stadium yang belum selesai sesuai janji hingga Bahar Habib Bahar.

"Satu hal yang perlu dicermati, di antara kegagalan Jakarta, JIS yang belum rampung sesuai janji dan Formula E yang gelap gulita dan upaya perampasan aset pengemplang BLBI," ungkapnya.

"Mengapa Bahar mendominasi pemberitaan dan menutupi banyak hal?" tanya dia.

Baca Juga: Anggota DPR Minta Pemerintah Tinjau Ulang Kebijakan Perpanjangan Masa Karantina

Menurutnya pemberitaan soal Habib Bahar menutupi banyak hal terutama dalam kasus tersebut.

Dia juga meminta supaya Habib Bahar segera ditahan agar kegaduhan bisa reda.

"Tahan Bahar supaya kegaduhan ini reda!!" ujar Ferdinan Hutahaean.

Unggahan Ferdinand Hutahaean.
Unggahan Ferdinand Hutahaean. Tangkap layar Twitter/@FerdinandHaean3
***

Editor: Al Makruf Yoga Pratama

Sumber: Twitter @FerdinandHaean3


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah