Sepanjang Tahun 2021, BNPB Ungkap Jumlah Bencana di Indonesia Mengalami Penurunan

- 31 Desember 2021, 08:38 WIB
Ilustrasi. BNPB mengungkapkan bahwa bencana yang terjadi di Indonesia selama tahun 2021 jumlahnya mengalami pengurangan.
Ilustrasi. BNPB mengungkapkan bahwa bencana yang terjadi di Indonesia selama tahun 2021 jumlahnya mengalami pengurangan. /Pixabay.com/Angelo_Giordano.

PR TASIKMALAYA - Sepanjang tahun 2021, jumlah bencana di Indonesia terpantau mengalami penurunan jika dibandingkan dengan di tahun sebelumnya.

Jumlah bencana yang terjadi di Indonesia selama tahun 2021 ini menurun sebesar 34 persen, atau sebanyak 3.058 kejadian.

Penurunan jumlah bencana yang terjadi di Indonesia selama tahun 2021 diungkapkan oleh Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB).

Menurut Kepala BNPB, Letnan Jenderal TNI Suharyanto, jumlah bencana di Indonesia pada tahun 2021 merupakan yang terendah dalam kurun waktu tiga tahun terakhir.

Baca Juga: Ramalan Shio Tikus, Kerbau, dan Macan Hari Ini, 31 Desember 2021: Jaga Orisinalitas, Buat Perubahan Positif

 

"Bencana hidrometeorologi seperti banjir, banjir bandang, tanah longsor, dan cuaca ekstrim masih mendominasi dengan total kejadian sebanyak 2.702," ungkapnya, pada Kamis, 30 Desember 2021, sebagaimana dilansir Pikiranrakyat-Tasikmalaya.com dari PMJ News.

Apabila dilihat dari distribusi spasial lokasi kejadian, terdapat tiga provinsi teratas yang paling sering terjadi bencana.

Tiga provinsi tersebut meliputi Jawa Barat, Jawa Timur, dan Jawa Tengah.

Halaman:

Editor: Gracia Tanu Wijaya

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x