Korban Banjir Kehilangan Surat Berharga, Arsip Nasional Republik Indonesia Buka Layanan Restorasi

- 3 Januari 2020, 17:22 WIB
Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI) membuka layanan restorasi bagi korban banjir.*/MUHAMMAD IRFAN/PR
Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI) membuka layanan restorasi bagi korban banjir.*/MUHAMMAD IRFAN/PR /Muhammad Irfan/

PIKIRAN RAKYAT - Pasca banjir di sejumlah titik di Jabodetabek, banyak masyarakat yang dibuat kebingungan karena banyaknya benda yang rusak bahkan hilang.

Banyak harta benda yang terendam dan terbawa hanyut saat banjir kemarin.

Selain kendaraan atau barang pribadi, surat-surat berhargapun menjadi salah satu benda fisik yang menjadi lahapan air banjir.

Baca Juga: Gramedia Short Film Festival 2020 Janjikan Hadiah Sebesar Rp 43 Juta

Namun, masyarakat tak perlu khawatir, Arsip Nasional Republik Indonesia (Ansri) membuka layanan restorasi arsip keluarga.

Masyrakat hanya perlu mendatangi kantor Ansri yang berada di Jalan Ampera Raya No. 7 RT 3 RW 4, Cilandak Timur, Kecamatan Pasar Minggu, Kota Jakarta Selatan.

Ansri buka setiap hari Senin-Jumat mulai pukul 07.30 sampai 16.00 WIB.

Baca Juga: Lokasi Banjir di Jawa Barat Lebih Banyak dari Jakarta

Ansri memberikan layanan secara gratis bagi masyarakat yang ingin merestorasi fisik arsip keluarga yang dimiliki.

Restorasi sendiri adalah pengembalian atau pemulihan sesuatu kepada bentuk dan kondisi semula atau istilah mudahnya yaitu perbaikan.

Arsip yang bisa diretorasi antara lain Akte Perkawinan, Akte Kelahiran, Kartu Keluarga, Kartu Tanda Penduduk, Sertifikat Tanah, Ijazah, dan lain-lain.

Baca Juga: Viral Video Seorang Bapak Pancing Ikan di Atas Kasur saat Banjir

Adapun syarat pengajuan restorasi adalah arsip keluarga yang dibawa langsung oleh si pemilik.

Lalu arsip dibawa harus yang asli dan tidak dalam bentuk fotocopy atau laminating.

Tiap-tiap arsip keluarga maksimal 10 lembar.

Baca Juga: Mulai Jalani Rehabilitasi, Medina Zein Ungkap Permohonan Maaf

Restorasi arsip keluarga di Ansri tidak memakan waktu yang banyak dan bisa ditunggu.***

Editor: Alanna Arumsari Rachmadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x