Bung Hatta Sosok Teladan, Meutia Hatta Akui Sang Ayah Ketat dalam Menggunakan Fasilitas Negara

- 21 Agustus 2021, 07:08 WIB
Meutia Hatta membahas soal sang ayah, Bung Hatta, kepada Najwa Shihab, yang menyebutnya ketat soal fasilitas negara.
Meutia Hatta membahas soal sang ayah, Bung Hatta, kepada Najwa Shihab, yang menyebutnya ketat soal fasilitas negara. /Tangkapan layar YouTube/Najwa Shihab/

PR TASIKMALAYA – Najwa Shihab mengundang putri pertama Bung Hatta, Meutia Hatta ke acaranya.

Bersama Bung Karno, Bung Hatta merupakan dwitunggal yang teladan, menjadi pimpinan gerbong masyarakat Indonesia menuju kemerdekaan 17 Agustus 1945.

Bung Karno dan Bung Hatta merupakan dua proklamator kemerdekaan Indonesia yang teladan. Najwa Shihab mengangkat tema spesial di kemerdekaan Indonesia ke-76.

Baca Juga: Disebut 'Dokter Abal', dr. Tirta Unggah Hal Ini Untuk Bungkam Netizen Julid: Terpaksa Saya...

Najwa Shihab mengaku sosok Bung Hatta merupakan teladan dalam kesederhanaan dan juga bapak bangsa yang berintegritas.

Bung Hatta dikenal sebagai sosok yang kutu buku. Dalam cuplikan video bersumber dari Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI) nampak pria asal Minangkabau tersebut sedang tekun membacai buku-bukunya.

Dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari unggahan video di kanal YouTube Najwa Shihab pada Kamis, 19 Agustus 2021 Bung Hatta dikaruniai tiga orang putri.

Baca Juga: Lesti Kejora Marahi Rizky Billar Selama 1 Jam Sebelum Akad Nikah, Irfan Hakim: Astagfirullah

Putri dari Quraish Shihab itu ditemani oleh Meutia Hatta, dan JJ Rizal, sejarawan dari Depok dalam membahas sosok Bung Hatta.

“Kisah-kisah keteladanan Bung Hatta, ayahanda, begitu inspiratif. Dari sekian banyak pengalaman hidup dengan sang ayah, apa yang bisa dibagi ke kami juga bagaimana ketatnya Bung Hatta menjaga uang negara?,” kata Najwa Shihab bertanya.

“Begini. Bung Hatta itu memang memisahkan kepentingan pribadinya dengan kepentingan nasional,” ucap Meutia Hatta.

Baca Juga: Putri Anne Sengaja Manfaatkan Netizen yang Sebut Wajahnya Jelek untuk Mencari Uang: Gue Suruh...

Meutia Hatta menyatakan bahwa sosok sang ayah, Bung Hatta sangat teratur sedari kecil. Beliau tidak sulit untuk membedakan antara kepentingan negara dan fasilitas yang diberikan negara kepadanya.

“Di sini ada keluarga. Keluarga juga menjalankan kehidupanya sesuai dengan yang tersedia,” ujarnya.

“Mobil dinas. Tentu saja karena waktu itu beliau merupakan wakil presiden, dan ke kantor menggunakan itu. Ibu boleh naik mobil itu, anak-anak tidak boleh,” tutur Meutia Hatta.

Baca Juga: Istri Kedua Ustaz Arifin Ilham Sempat Pergi ke Yaman: Banyak Keberkahan, Masya Allah

Beliau mencontohkan mengenai bagaimana ketatnya Bung Hatta menggunakan fasilitas negara hanya untuk kepentingan kenegaraan saja.

“Jadi sangat ketat, ya. Sampai anak-anak tidak boleh menaiki mobil dinas itu,” ujar Najwa Shihab menanggapi.

Cerita lain tentang teladan ketegasan dari Bung Hatta adalah ketika menolak membantu salah satu saudari yang sedang membutuhkan.

Baca Juga: Unggah Video Parodikan Wawancara Ayah Rozak, Elly Sugigi Diperingatkan Netizen Soal Ini

“Tante saya minta bantuan. Tapi, Bung Hatta menyuruhnya untuk telepon saja ke Telkom. Itu hal kecil, karena tante saya bukan pejabat, ini sudah masuk arena pribadi,” ucap Meutia Hatta.

Cerita teladan lainnya ketika Bung Hatta merahasiakan pemotongan uang yang diterimanya dari sang istri, Siti Rahmiati Hatta karena itu bersifat rahasia negara.

Saking detil dan hati-hatinya Bung Hatta dalam menggunakan keuangan, beliau sampai menuliskan honorarium, dan pengeluaran yang dikelolanya dalam memoar pribadi.***

Editor: Aliyah Bajrie

Sumber: YouTube Najwa Shihab


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah