Daftar Stasiun yang Melayani Vaksin Covid-19 Gratis untuk Penumpang Kereta Api Jarak Jauh

- 4 Juli 2021, 05:20 WIB
Mulai 3 Juli 2021 terdapat 7 Stasiun yang melayani vaksin Covid-19 gratis untuk penumpang kereta api jarak jauh.
Mulai 3 Juli 2021 terdapat 7 Stasiun yang melayani vaksin Covid-19 gratis untuk penumpang kereta api jarak jauh. /PT KAI

PR TASIKMALAYA - Kartu vaksin Covid-19 menjadi salah satu syarat melakukan perjalanan dengan kereta api.

Syarat perjalanan kereta api dengan kartu vaksin Covid-19 tersebut berlaku mulai 5 Juli 2021 selama masa Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat atau PPKM Darurat.

Terkait hal itu, PT Kereta Api Indonesia (Persero) akan menyediakan layanan vaksin Covid-19 gratis bagi penumpang kereta api.

Baca Juga: Oleng saat Jadi Imam Salat, Teuku Wisnu Beberkan Penyebab Terinfeksi Covid-19 hingga Shireen Sungkar Tertular

Layanan vaksin Covid-19 gratis bagi penumpang kereta api tersedia di stasiun mulai 3 Juli 2021.

Adanya layanan vaksin Covid-19 gratis di Stasiun dilakukan untuk mempermudah calon penumpang kereta api jarak jauh.

“Pelaksanaan vaksinasi di stasiun ini ditujukan untuk membantu melengkapi persyaratan calon pelanggan Kereta Api Jarak Jauh di masa PPKM Darurat," ujar VP Public Relations KAI Joni Martinus dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari laman PT KAI pada Sabtu 3 Juli 2021.

Baca Juga: Rachel Vennya Bagikan Momen Bersama Mantan Suami, Warganet Auto Bahagia: Seneng Kalau Liat...

"Inovasi ini juga dalam rangka mendukung program pemerintah guna mempercepat program vaksinasi Covid-19 di Indonesia,” sambungnya.

Halaman:

Editor: Arman Muharam

Sumber: PT KAI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x