Mardani Ali Sera Sarankan Jokowi Revisi UU ITE, Ferdinand Hutahean: Bukankah Itu Ada Sejak PKS Masih Berkuasa?

- 12 Februari 2021, 13:35 WIB
Mantan Politisi Partai Demokrat Ferdinand Hutahaean menanggapi perihal pernyataan Mardani Ali Sera yang terlihat mendesak Presiden Jokowi soal UU ITE.*
Mantan Politisi Partai Demokrat Ferdinand Hutahaean menanggapi perihal pernyataan Mardani Ali Sera yang terlihat mendesak Presiden Jokowi soal UU ITE.* /Kolase dari Instagram.com/@mardanialisera,@ferdinand_haean,@jokowi

PR TASIKMALAYA – Politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Mardani Ali Sera memberikan saran untuk Presiden Jokowi.

Mardani Ali Sera menyarankan Presiden Jokowi agar melakukan revisi UU ITE, khususnya pasal 27, 28 dan Pasal 45 yang sering jadi landasan pasal karet.

Hal ini disampaikan Mardani Ali Sera sebagai respon atas ucapan Presiden Jokowi yang meminta masyarakat aktif menyampaikan kritik.

Baca Juga: Tanggapi Peristiwa yang Dialami Dino Patti Djalal, Mardani Ali Sera: ini Harus Dibongkar

"Jika serius atas harapan dikritik keras, supaya terarah, ayo lakukan revisi UU ITE khususnya pasal 27, 28 dan Pasal 45 yang sering jadi landasan pasal karet," tulisnya sebagaimana dikutip Tasikmalaya.Pikiran-rakyat.com dari akun Twitter @MardaniAliSera pada Kamis 11 Februari 2021.

Pada cuitan terbarunya, Mardani menuliskan, semestinya Presiden Jokowi melihat kenyataan bahwa masyarakat semakin takut dalam berpendapat.

"Apalagi menyampaikan kritik kepada  pemerintah. Perlu ada revisi UU ITE karena banyak pasal karet yg membuat masyarakat takut menyampaikan kritik," sambungnya.

Baca Juga: Sebut Buzzer Kanker yang Perlu Diberantas, Mardani Ali Sera: Buat Persepsi Publik pada Jokowi Jadi Buruk

Cuitan Mardani Ali Sera.*
Cuitan Mardani Ali Sera.* Twitter.com/MardaniAliSera

Halaman:

Editor: Asri Sulistyowati

Sumber: Twitter @FerdinandHaean3 Twitter @MardaniAliSera


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x