Jakarta Diguyur Hujan hingga Banjir 150 cm, Dewi Tanjung Kritik Kerja Anies Baswedan

- 8 Februari 2021, 09:05 WIB
Kolase foto Anies Baswedan (kiri) dan Dewi Tanjung (kanan)
Kolase foto Anies Baswedan (kiri) dan Dewi Tanjung (kanan) /sumber instagram @aniesbaswedan dan twitter @DTanjung15

PR TASIKMALAYA – Wilayah Jakarta kembali diguyur hujan lebat hingga Minggu, 7 Februari 2021 malam.

Akibat hujan tersebut, beberapa daerah di Jakarta dilanda banjir dengan berbagai tingkatan yaitu rendah, sedang, hingga parah.

Berdasarkan keterangan data yang dirilis oleh Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), banjir parah dengan ketinggian di atas 150 cm terjadi di RW 4 dan RW 5 Kampung Melayu per pukul 22.34 WIB.

Baca Juga: Semarang Dilanda Banjir, Ganjar Pranowo: Pastikan Semua Masyarakat Dapat Makan, Jangan Ada yang Kelaparan!

Sementara, untuk banjir dengan tingkat sedang dengan ketinggian air 71-150 cm, terjadi di RW dan RW 7 Cililitan (data per Minggu, 7 Februari 2021 pukul 19.44 WIB).

Selain itu, banjir dengan tingkat sedang juga melanda kawasan RW 8 dan RW 10 Pejaten Timur (berdasarkan data per Minggu, 7 Februari 2021 pukul 19.04 WIB).

Data banjir tingkat sedang tersebut, diperoleh dari pengamatan BNPB pada pukul 19.04-22.35 WIB Minggu, 7 Februari 2021.

Baca Juga: Sampaikan Kabar Duka, Menkopolhukam Mahfud MD: Semoga Mendapat Surga-Nya

Sementara itu, banjir dengan tingkat rendah dengan ketinggian air 10-70 cm terjadi di RW 4 Kebon Manggis, RW 6 Kampung Melayu.

Selanjutnya, RW 3 dan RW 9 Pejaten Timur, , RW 11 Bidara Cina, RW 01 Pengadegan, RW 7 Rawajati, RW 5 Cawang, RW 5 dan RW 6 Cililitan.

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: ANTARA Twitter @DTanjung15


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x