Banyak yang Alami Acrophobia, Kak Seto Atasi Fobia Ketinggian dengan Hal ini!

- 2 Januari 2021, 07:11 WIB
Kak Seto.
Kak Seto. //Instagram//@kaksetohabatanak

PR TASIKMALAYA – Kak Seto atau Seto Mulyadi dikenal sangat dekat dengan anak-anak.

Di usianya yang saat ini menginjak 69 tahun, ia mengunggah video aksi lompat dan permainan yang terlihat seperti parkour yang mengandalkan keseimbangan tubuh.

Seperti dikutip PikiranRakayt-Tasikmalaya.com, Sabtu 2 Januari 2021 dari postingan instagram Kak Seto, ia mengunggah video aksi lompat menaiki atap rumah seperti gerakan parkour yang berdurasi satu menit lebih.

Baca Juga: Muhammadiyah Disebut Gerakan Lembek, Abdul Mu’ti: Mereka Menganggap yang Keras itu yang Berani

Keterangan video menyebutkan bahwa itu merupakan upaya Kak Seto dalam mengatasi Acrophobia.

“Sewaktu kecil saya pernah menderita acrophobia, yaitu phobia terhadap ketinggian,” tulis Kak Seto.

“Ini terjadi sejak waktu kecil saya pernah jatuh dari pohon yang cukup tinggi,” tambahnya.

Aksi-aksi Kak Seto tidak hanya ia lakukan sekali, tapi beberapa kali seperti dalam beberapa postingan video dalam akun pribadi instagramnya.

Baca Juga: Sambut Pergantian Tahun, GMT Adakan Kajian 'New Normal New Me'

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: Instagram @bpptkg


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x