Jokowi Buka Mukernas PKB di Istana, Rocky Gerung: Lebih Tepat Dibuka di Gedung KPK

9 April 2021, 17:32 WIB
=Rocky Gerung menyebut jika Jokowi seharusnya membuka Musyawarah Kerja Nasional (Mukernas) PKB di Gedung KPK, bukan di Istana.* /Instagram/@RockyGerungOfficial/

PR TASIKMALAYA – Rocky Gerung mengkritik Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang membuka Musyawarah Kerja Nasional (Mukernas) PKB di Istana.

Rocky Gerung menyampaikan bahwa Jokowi telah keliru membuka Mukernas PKB dari Istana.

Menurut Rocky Gerung, seharusnya Jokowi membuka Mukernas PKB itu di Gedung KPK.

Baca Juga: Warganet 'Ramal' Sinetron Ikatan Cinta Season 2, Arya Saloka Beri Sinyal: Keren

Hal itu disampaikan Rocky Gerung melalui video yang diunggah di kanal YouTube miliknya Rocky Gerung Official pada Jumat, 9 April 2021.

“Itu aga keliru sebetulnya Mukernasnya dibuka di Istana,” ujar Rocky Gerung seperti dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com.

“Mungkin lebih tepat kalau Mukernasnya dibuka di Gedung KPK,” sambungnya.

Baca Juga: Setahun Glenn Fredly Meninggal, Sang Istri Mutia Ayu Ucapkan Hal ini!

Karena menurutnya, orang masih mengingat bahwa beberapa orang tokoh partai filenya masih ada di KPK.

“Tapi saya bisa paham, supaya tidak diundang Mukernas KPK, maka PKB langsung buru-buru minta dibuka oleh Presiden,” kata Rocky Gerung.

Rocky Gerung pun menilai bahwa memang budayanya partai politik di Indonesia selalu mencoba untuk mencari celah untuk lolos dari hukum.

Baca Juga: Daftar Kendaraan Darat yang Diizinkan dan Dilarang pada 6-17 Mei 2021, Melanggar Siap-Siap Mendapatkan Sanksi!

“Dan sudah jadi pengetahuan umum, bahkan data analisis di luar negeri bahwa partai politik adalah lembaga korup. Kita harus terima sebagai hasil kajian,” ungkapnya.

Lebih jauh, Rocky Gerung menjelaskan bahwa partai politik itu milik publik bukan milik pemerintah.

“Bahwa ada menteri dari PKB, Golkar segala macem ada di Istana, itu adalah fungsi politiknya,” ucapnya.

Baca Juga: Jelang Perempat Final Piala Menpora 2021 PSIS Semarang vs PSM Makassar, Syamsuddin Batolla Siapkan Antisipasi

“Tapi fungsi sosial partai adalah dengan rakyat,” sambungnya.

Hal itu berbeda halnya jika Indonesia menganut sistem parlementer, maka dengan sendirinya partai politik miliknya perdana menteri.

“Tapi kita ada dalam sistem presidensial, ang mencoba mendidik rakyat untuk percaya pada institusi-institusi demokrasi, khususnya partai politik,” pungkas Rocky Gerung.

Baca Juga: Rombongan Timnya Alami Kecelakaan, Jordi Onsu: Sesuatu Telah Terjadi di Luar Nalar dan Kasat Mata Manusia

Diketahui sebelumnya, Jokowi memberikan sambutan pada acara pembukaan Musyawarah Kerja Nasional dan Musyawarah Alim Ulama PKB di Istana Negara pada Jumat, 8 April 2021.

Selain memberikan sambutan, Jokowi juga membuka Mukernas dan Munas Alim Ulama PKB itu.***

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: YouTube Rocky Gerung Official

Tags

Terkini

Terpopuler