Acara Mendadak Senam Massal Kota Tasikmalaya dengan Grand Prize Menarik Segera Tiba, Tiket Gratis!

- 4 September 2023, 15:11 WIB
Poster acara "Mendadak Senam Massal" dalam rangka memperingati Hari Olahraga Nasional.yang diselenggarakan oleh Disporabudpar Kota Tasikmalaya.
Poster acara "Mendadak Senam Massal" dalam rangka memperingati Hari Olahraga Nasional.yang diselenggarakan oleh Disporabudpar Kota Tasikmalaya. /Instagram @disporabudpar.tsm

PR TASIKMALAYA - Simak informasi lengkap kegiatan senam massal untuk warga Kota Tasikmalaya, dengan tajuk "Mendadak Senam Massal" serta dilengkapi hadiah Grand Prize menarik yang tersedia.

Pemerintah Daerah Kota Tasikmalaya melalui Dinas Kepemudaan, Olahraga, Kebudayaan dan Pariwisata (Disporabudpar) telah mengumumkan adanya acara senam massal untuk seluruh warga Kota Tasikmalaya.

Melansir akun Instagram @disporabudpar.tsm mengumumkan sebuah poster kegiatan dengan senam massal tersebut. Dimana acara ini sengaja diselenggarakan dalam rangka memperingati Hari Olahraga Nasional.

Sesuai dengan peringatan tersebut, acara senam massal akan diadakan pada Minggu, 10 September 2023 mendatang. Adapun jadwal dimulainya acara pada pukul 6.30 WIB yang berlokasi di Stadion Wiradadaha Kota Tasikmalaya.

Baca Juga: RS Islam di Tasikmalaya Buka Dua Lowongan Kerja, Lulusan Farmasi Bisa Melamar

Sementara itu, pemerintah melalui Disporabudpar Kota Tasikmalaya menyediakan tiket masuk untuk kegiatan tersebut tanpa dipungut biaya atau secara gratis. Adapun tiket gratis tersebut telah tersedia sejak hari ini, Senin, 4 September 2023.

Bagi masyarakat yang hendak mengikuti acara senam massal tersebut, dapat mengambil tiket gratis mulai hari ini di Kantor Disporabudpar Kota Tasikmalaya yang berlokasi di Jl Dadaha, Kelurahan Kahuripan, Kecamatan Tawang.

Adapun rangkaian kegiatan selain pelaksanaan senam massal, terdiri dari berbagai acara di dalamnya. Diantaranya adalah senam payung geulis, pemeriksaan kesehatan secara gratis, bakti sosial, hiburan, pemberian penghargaan atlet berprestasi, bazar Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM), dan pembagian hadia Grand Prize.

Pada acara hiburan yang diselenggarakan juga akan menampilkan beberapa artis lokal. Diantaranya adalah Be One Star, Robi Rock dan Denura yang akan memeriahkan acara tersebut.

Halaman:

Editor: Thytha Surya Swastika


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x