Tempat Wisata di Tasikmalaya Kembali Dibuka, Kompepar Nilai Untungkan Semua Pihak

- 14 Juni 2020, 20:15 WIB
Pembukaan kembali objek wisata oleh Pemerintah Kabupaten Tasikmalaya dalam tatanan kehidupan baru disambut berbagai pihak.
Pembukaan kembali objek wisata oleh Pemerintah Kabupaten Tasikmalaya dalam tatanan kehidupan baru disambut berbagai pihak. /Aris MF

PR TASIKMALAYA - Keputusan Pemkab Tasikmalaya untuk membuka kembali objek wisata dalam tatanan kehidupan baru setelah sebelumnya ditutup akibat pandemi Covid-19 disambut baik masyarakat.

Termasuk para Kelompok Penggerak Pariwisata (Kompepar) Kabupaten Tasikmalaya yang selama ini bergelut mengembangkan dan mengelola objek wisata.

Koordinator Kompepar Kabupaten Tasikmalaya Asep Zamzam mengatakan, pihaknya menyambut baik jika saat ini sejumlah objek wisata mulai kembali dibuka untuk kunjungan wisatawan.

Baca Juga: Napak Tilas dan Ziarah, Cara Dewan Masjid Indonesia Tasikmalaya Kenang Pendahulu

Akan tetapi dirinya mengingatkan, meski dibuka kembali untuk umum, protokol kesehatan wajib diterapkan di objek wisata agar aman dari penyebaran virus Corona.

“Tentunya kita sangat mendukung dibukanya kembali objek wisata di Kabupaten Tasikmalaya bagi kunjungan wisata. Sehingga ini akan menjadi penggerak ekonomi masyarakat sekitarnya," jelas Zamzam, Minggu 14 Juni 2020.

Zamzam menilai, pembukaan kembali objek wisata untuk umum bukan hanya menguntungkan Pemkab Tasikmalaya dari segi Pendapatan Asli Daerah (PAD). Tetapi juga akan menghidupkan kembali roda perekonomian masyarakat sekitar objek wisata tersebut.

Baca Juga: Setelah George Floyd, Kini Pria Kulit Hitam Ditembak Mati oleh Polisi Atlanta di Wendy's Drive-Thru

Terkait dengan pembukaan fasilitas di dalam objek wisata, Zamzam manambahkan hal ini bisa dilakukan dengan bertahap sesuai kondisi dan situasi yang berkembang.

Artinya, jika pengunjung sudah sadar akan pentingnya protokol kesehatan diterapkan, maka fasilitas di objek wisata sudah bisa difungsikan kembali.

“Jadi ketika masuk pertama di loket tiket harus diberi arahan soal protokol kesehatan. Sehingga masyarakat dibangunkan kembali kesadaran mereka tentang pentingnya melaksanakan protokol kesehatan," tegas Zamzam.***

Editor: Gugum Rachmat Gumilar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x