Operasi Zebra Lodaya 2023 Segera Dilaksanakan, Upaya Polres Tasikmalaya Meminimalisir Pelanggaran Lalu Lintas

2 September 2023, 15:27 WIB
ilustrasi - Operasi zebra lodaya ini dijadwalkan akan dimulai pada tanggal 4 hingga 17 September 2023 mendatang, di Tasikmalaya. /Muhammad Bagus Khoirunas/ANTARA FOTO

PR TASIKMALAYA - Polres Tasikmalaya akan segera melaksanakan operasi zebra lodaya tahun 2023, sebuah inisiatif dalam rangka cipta kondisi dan penegakan ketertiban lalu lintas. 

Operasi zebra lodaya ini dijadwalkan akan dimulai pada tanggal 4 hingga 17 September 2023 mendatang, dengan durasi dua minggu penuh di Tasikmalaya. 

Menurut Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Tasikmalaya, AKP Abdhi Hendriyatna, operasi zebra lodaya ini memiliki beberapa tujuan utama yang harus dicapai. 

Salah satunya adalah menurunkan angka pelanggaran lalu lintas yang terjadi di wilayah tersebut.

Baca Juga: Spoiler Destined With You Episode 5 Lengkap dengan Jadwal Tayang dan Previewnya!

Operasi ini juga bertujuan untuk mengurangi angka kecelakaan lalu lintas yang sering kali mengakibatkan kerugian besar.

“Ada beberapa tujuan dalam Operasi Zebra Lodaya ini, menurunkan angka pelanggaran lalu lintas, menurunkan angka kecelakaan,” ungkap AKP Abdhi Hendriyatna.

Tak hanya itu, Operasi Zebra Lodaya juga bertujuan untuk mengurangi angka fatalitas korban kecelakaan lalu lintas. 

Kehilangan nyawa dalam kecelakaan adalah dampak paling tragis dari pelanggaran lalu lintas, dan operasi ini bertujuan keras untuk mencegahnya. 

Baca Juga: Spoiler Destined With You Episode 5 Lengkap dengan Jadwal Tayang dan Previewnya!

Selain itu, operasi ini juga berusaha untuk meningkatkan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas. 

Kedisiplinan yang tinggi dalam berlalu lintas adalah kunci untuk menciptakan lingkungan yang lebih aman bagi semua pengguna jalan.

Operasi zebra lofaya ini tidak hanya menyasar pengemudi, tetapi juga segala bentuk potensi gangguan yang dapat mengganggu kelancaran lalu lintas. 

Hal ini mencakup orang, benda, tempat, dan kegiatan yang dapat memicu kemacetan atau kecelakaan.

Baca Juga: 2 EPISODE TERAKHIR! Cek Spoiler The Uncanny Counter 2 Episode 11 Berikut Ini

Dalam hal ini, petugas kepolisian akan memberikan tindakan tegas terhadap pelanggaran seperti penggunaan handphone saat berkendara, pengemudi di bawah umur dan melawan arus, kecepatan berlebihan.

Kemudian pengendara yang berboncengan lebih dari satu orang di sepeda motor, ketidakpatuhan pengguna roda empat terhadap penggunaan helm SNI atau sabuk keselamatan, serta pengemudi yang mengemudi dalam pengaruh alkohol.

Operasi Zebra Lodaya tahun 2023 di Tasikmalaya ini akan menerapkan sanksi tilang sebagai tindakan penegakan hukum terhadap pelanggaran lalu lintas. 

Sanksi tilang ini akan diberlakukan melalui tilang elektronik atau ETLE mobile, yang memungkinkan penegakan hukum yang lebih efisien dan efektif.

Baca Juga: 2 EPISODE TERAKHIR! Cek Spoiler The Uncanny Counter 2 Episode 11 Berikut Ini

Operasi ini adalah upaya serius dari pihak kepolisian untuk menciptakan lingkungan lalu lintas yang lebih aman dan tertib bagi semua orang. 

Masyarakat Tasikmalaya diharapkan untuk patuh terhadap aturan lalu lintas dan mendukung upaya ini demi keselamatan bersama di jalan raya.***

Editor: Rahmi Nurlatifah

Tags

Terkini

Terpopuler