Wakil Presiden AS akan Tetap Berkampanye Meski Asisten Seniornya di Gedung Putih Positif Covid-19

- 26 Oktober 2020, 07:18 WIB
Wakil Presiden AS Mike Pence*
Wakil Presiden AS Mike Pence* //Twitter/@Mike_Pence

PR TASIKMALAYA - Wakil Presiden Amerika Serikat Mike Pence berencana untuk mempertahankan jadwal kampanye di minggu ini, meskipun para asisten seniornya di Gedung Putih sudah terjangkit virus Covid-19, Sabtu.

“Kepala staf Pence Marc Short dan beberapa staf penting di sekitar wakil presiden telah dites positif terkena virus,” kata kepala staf Gedung Putih Mark Meadows, Minggu, 25 Oktober 2020. 

Juru bicaranya, Devin O'Malley mengatakan bahwa sejauh ini  Pence dinyatakan negatif. 

Baca Juga: Daftar Pemenang Asia Contents Awards 2020, Salah Satunya Ririn Dwi Ariyanti dari Indonesia!

"Dianggap sebagai kontak dekat dari para asisten di bawah kriteria Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit tetapi tidak akan melakukan karantina,” kata juru bicaranya Devin O'Malley.

O'Malley mengatakan Pence memutuskan untuk mempertahankan jadwal perjalanannya dengan berkonsultasi dengan Unit Medis Gedung Putih dan sesuai dengan pedoman CDC untuk personel penting.

Pedoman tersebut mengharuskan pekerja penting yang terpapar seseorang dengan virus korona memantau secara dekat gejala Covid-19 dan mengenakan masker setiap kali berada di sekitar orang lain. 

O'Malley mengatakan Pence dan istrinya, Karen, keduanya dinyatakan negatif pada hari Sabtu dan tetap dalam keadaan sehat. 

Baca Juga: Australia Tunda Pelonggaran Wilayah, Warganya Alami Titik Puncak Stress Keuangan dan Mental

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: AP News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x