Jelang Tahun Baru, Presiden Korea Utara Kim Jong Un Memulai Pertemuan Penting, Ada Apa?

- 27 Desember 2022, 19:11 WIB
 Presiden Korea Utara, Kim Jong Un memulai pertemuan penting Partai Buruh yang berkuasa menjelang tahun baru 2023.
Presiden Korea Utara, Kim Jong Un memulai pertemuan penting Partai Buruh yang berkuasa menjelang tahun baru 2023. /KCNA via Reuters

Baca Juga: Kumpulan Ucapan Tahun Baru 2023 untuk Dikirim ke Teman dalam Bahasa Inggris

Untuk diketahui, dalam pertemuan penting tersebut, para peserta menyepakati lima poin agenda besar.

Beberapa di antaranya yaitu peninjauan ulang implementasi sejumlah kebijakan utama dan anggaran pada 2022, serta rencana kerja dan RAPBN untuk 2023.

Kim Jong Un mempresentasikan laporan rinci tentang bagaimana kekuatan negara itu telah meningkat secara luar biasa di semua bidang.

Mulai dari bidang politik, militer, hingga ekonomi dan budaya, demikian yang dijelaskan KCNA.

Baca Juga: Jadwal Tayang dan Link Nonton The Interest of Love Episode 3 dan 4

"Keberhasilan serta kemajuan juga telah dibuat dalam melaksanakan tugas-tugas yang sangat besar melalui perjuangan berat dan sengit yang belum pernah terjadi sebelumnya tahun ini," kata KCNA lebih lanjut.

"Dia menekankan perlunya kebijakan perjuangan yang lebih menggairahkan dan percaya diri berdasarkan fakta-fakta berharga yang mencapai kemajuan praktis sembari menghadapi semua kesulitan," imbuhnya.

Pertemuan menjelang tahun baru ini juga menetapkan tujuan utama untuk 2023 di beberapa sektor penting, termasuk logam, kimia, listrik, konstruksi, pertanian, dan industri ringan***

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah