Hari Persahabatan Dunia 30 Juli: Bagaimana Sejarahnya? Simak Fakta Menarik dan Ungkapan Bijak untuk Dibagikan

- 30 Juli 2022, 21:07 WIB
Ilustrasi - Simaklah berikut ini sejarah Hari Persahabatan Dunia yang diperingati setiap 30 Juli dan beberapa ucapan untuk sahabat.
Ilustrasi - Simaklah berikut ini sejarah Hari Persahabatan Dunia yang diperingati setiap 30 Juli dan beberapa ucapan untuk sahabat. /Pexels/vjpratama

PR TASIKMALAYA – Hari Persahabatan Dunia diperingati setiap tanggal 30 Juli, karena sebagai ajang sosialisasi perdamaian di berbagai budaya yang ada di dunia.

Hari Persahabatan Dunia menandai pentingnya peran keluarga dan sahabat dalam hidup kita.

Berkat adanya persahabatan membuat dunia makmur dan damai. Persahabatan juga menjadi sumber utama untuk menjaga keharmonisan sosial dan membangkitkan semangat untuk dunia yang lebih baik di mana semua bersatu untuk kebaikan yang lebih besar.

Orang yang selalu bisa kamu andalkan, dianggap paling dekat denganmu, dapat dipercaya, tulus, dan menerima kamu apa adanya bisa disebut sebagai sahabat.

Baca Juga: Rumor Shuri Jadi Black Panther Baru Disebut Akan Membatasi Masa Depannya di MCU

Lantas, bagaimana sejarah dari Hari Persahabatan Dunia?

Dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Jagran Josh, bahwa munculnya Hari Persahabatan Dunia sebagai ajang sosialisasi dan promosi perdamaian dunia.

Pada tahun 2011, Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) mencanangkan Hari Persahabatan Dunia untuk menjalin ikatan persahabatan yang kuat antara orang-orang dari berbagai negara, tanpa memandang ras, warna kulit, jenis kelamin, agama, dan sebagainya.

Hari Persahabatan Dunia adalah inisiatif dari proposal yang dibuat UNESCO lalu diadopsi tahun 1997 oleh PBB.

Baca Juga: 6 Judul Drakor Termanis Tentang Romansa Selebriti, Salah Satunya Shooting Stars

Hal ini mendefinisikan budaya damai sebagai sekelompok nilai, sikap, dan perilaku yang menolak kekerasan dan melakukan upaya untuk mencegah konflik dengan menemukan akar penyebabnya untuk memecahkan beberapa masalah.

Fakta menarik tentang sahabat adalah seseorang yang tulus dan mau membantu kamu di masa sulit, mendengarkan keluh kesah emosional kamu dan seterusnya.

Untuk itu, manusia sebagai makhluk sosial pasti membutuhkan yang namanya sahabat dan pentingnya sahabat ada dalam kehidupan kita.

Berikut beberapa ungkapan yang bisa disampaikan kepada sahabat kamu di Hari Persahabatan Dunia.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Pengamat yang Hebat atau Orang yang Nakal? Kepribadian Anda Terungkap di Balik Gambar Ini

1. Di dunia yang penuh dengan kesenangan duniawi, saya masih memandang kamu karena persahabatan  memberi makna dan konteks pada kehidupan. Selamat Hari Persahabatan Dunia, sayangku!

2. Selamat Hari Persahabatan Dunia, tak peduli seberapa usia kita tumbuh atau seberapa jauh aku dan kamu, yakinlah bahwa kamu akan selalu ada di hatiku.

3. Selamat Hari Persahabatan Dunia, sahabat tersayangku. Kamu adalah kecerahan senyumku, cahaya dalam kegelapan dan harapan ketika aku tersesat.

4. Sahabat adalah berkah sejati. Aku berterima kasih sangat banyak karena telah mendukung dan baik hati lalu mempercayai aku, ketika tidak ada orang lain yang melakukannya. Bagaimana aku pantas menjadi sahabatmu?

Baca Juga: Tes Kepribadian: Sepatu atau Kucing? Tipe Mentalitas Anda akan Terungkap Tergantung Hal yang Dilihat Pertama K

5. Orang lain mungkin membutuhkan banyak teman untuk merasa istimewa, namun memiliki kamu di sisi saya sendiri, membuat saya merasa seperti berada di puncak dunia. Selamat Hari Persahabatan Dunia untuk kamu sahabatku.

6. Sahabatku  adalah hartaku. Dalam manisnya persahabatan biarkan ada tawa, dan berbagi kesenangan, biarkan embun kecil hati menemukan paginya dan disegarkan.***

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: Jagran Josh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah