Joe Biden Sebut Rencana Darurat Hadapi Perubahan Iklim, Ternyata Ditolak Senator Amerika Serikat

- 21 Juli 2022, 16:06 WIB
Senator Amerika Serikat menolak rencana darurat dalam menghadapi perubahan iklim yang dicanangkan Joe Biden.*
Senator Amerika Serikat menolak rencana darurat dalam menghadapi perubahan iklim yang dicanangkan Joe Biden.* /REUTERS/Evelyn Hockstein

PR TASIKMALAYA – Presiden Amerika Serikat, Joe Biden diketahui membahas terkait dengan perubahan iklim.

Di dalam pidatonya, Joe Biden mengatakan bahwa perubahan iklim sebagai sebuah ancaman.

Bukan hanya itu, Joe Biden juga menggambarkan situasi ‘darurat’ sebagai dampak dari perubahan iklim tersebut.

Perubahan iklim diketahui menjadi perhatian semua pihak, termasuk pemangku kebijakan.

Baca Juga: Kapan Drama Korea Yumi's Cells Season 2 Berakhir?

Dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Earth, Senator Partai Demokrat, Joe Manchin menarik dukungannya dari rencana ekonomi Joe Biden minggu lalu.

Ia menyebut terkait dengan ancaman inflasi yang menjadi perhatiannya.

Menurut juru bicaranya, Manchin mengatakan ingin menghindari langkah yang bisa memperparah inflasi.

Keputusan senator ini hadir 6 bulan setelah ia menghentikan UU Build Back Better Bill.

Baca Juga: Sutradara Ms Marvel Tak Tahu Ada Captain Marvel di Post Credit Scene, Ternyata Begin

Meskipun demikian, Robinson Meyer dari The Atlantic mengatakan bahwa pandangan Manchin tersebut justru bisa memperparah inflasi.

Para ahli percaya bahwa rencana Joe Biden akan memberikan dampak pengurangan permintaan minyak dalam jangka panjang.

Bukan hanya itu, hal tersebut dipercaya juga bisa menurunkan harga gas dan menghemat ribuan dollar bagi rumah tangga di Amerika Serikat pada 2030.

Dalam pidatonya di Massachusetts, Joe Biden mengumumkan rencananya untuk mengembangkan sumber terbarukan dari tenaga angin.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Gambar Mana yang Terlihat Lebih Dulu? Ungkap Anda Suka Cemburu atau Tidak

Sebagaimana diketahui, angin menjadi salah satu total energi yang bisa dimanfaatkan negara tersebut, mengingat jumlahnya yang hampir mencapai 10% dari total sumber energi.

Joe Biden pun mengungkapkan rencana jangka pendek dalam menghadapi gelombang panas yang terjadi di beberapa negara.

Salah satunya dilakukan dengan cara mengalokasikan pendanaan pada infrastruktur dan proyek pendingin, bahkan meningkatkan ketersediaan sistem pendingin.

Hampir dua tahun sejak kepemimpinannya, Joe Biden diketahui berada di bawah tekanan dalam mewujudkan janjinya terkait tuntutan perubahan iklim.

Baca Juga: 9 Hubungan Ms Marvel dan X-Men, Berawal dari Captain Marvel hingga Inhuman

Sementara Senator Manchin yang diketahui memperoleh jutaan dollar dari bisnis batu bara keluarganya serta menerima uang kampanye dari industri minyak dan gas dari senator lainnya.

Ia diketahui menolak rencana Joe Biden tersebut pada Oktober lalu, serta menetapkan peralihan pada energi terbarukan sepenuhnya di tahun 2035.

Bagaimana menurut Anda?***

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Earth.org


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah